Sentimen
Positif (99%)
5 Mei 2023 : 23.05
Tokoh Terkait

XL Axiata Ubah Susunan Direksi & Bagi Dividen Rp 551,7 M

5 Mei 2023 : 23.05 Views 15

CNBCindonesia.com CNBCindonesia.com Jenis Media: Ekonomi

XL Axiata Ubah Susunan Direksi & Bagi Dividen Rp 551,7 M

Jakarta, CNBC Indonesia - Emiten operator telekomunikasi PT XL Axiata Tbk. (EXCL) sepakati pembagian dividen sebesar Rp551,7 miliar yang setara dengan Rp42 per saham. Keputusan ini disepakati saat Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang diadakan secara daring pada Jumat (5/5/2023).

"Tahun ini, Rapat kembali menyetujui penggunaan 50% dari keuntungan setelah menyesuaikan, untuk dibagikan sebagai dividen kepada para pemegang saham. Keputusan perseroan untuk memberikan dividen merupakan wujud apresiasi kepada pemegang saham yang telah mendukung perusahaan untuk dapat terus tumbuh dan berkembang hingga saat ini," ujar Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini dalam keterangan resminya.

Adapun laba perusahaan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk EXCL per akhir Desember 2022 tercatat sebesar Rp1,1 triliun. Selain untuk pembagian dividen, sisa dari keuntungan lainnya akan digunakan sebagai Alokasi Cadangan Umum sebesar Rp100 juta dan sebesar Rp557,61 dicatat dalam Saldo Laba Ditahan. untuk mendukung pengembangan usaha perusahaan.

-

-

Pada RUPST tersebut, para pemegang saham juga menyetujui perubahan susunan Direksi. Perubahan ini terkait penggantian Direktur Keuangan seiring dengan mundurnya Budi Pramantika. Sebagai penggantinya adalah Feiruz Ikhwan, seorang profesional yang sebelumnya berkarir di sejumlah perusahaan di bawah Axiata Group Bhd, termasuk di XL Axiata. Sebelum bergabung kembali ke XL Axiata, Feiruz Ikhwan menjabat sebagai Chief Financial Officer dan Act CEO Smart Axiata di Kamboja.

Berikut susunan Direksi XL Axiata yang baru dan efektif sejak ditutupnya Rapat:

Presiden Direktur: Dian Siswarini

Direktur: Feiruz Ikhwan

Direktur: Abhijit Jayant Navalekar

Direktur: Yessie Dianty Yosetya

Direktur: David Arcelus Oses

Direktur: I Gede Darmayusa

Sementara itu, untuk Dewan Komisaris tidak ada perubahan. Berikut susunan Dewan Komisaris XL Axiata:

Presiden Komisaris: Dr. Muhamad Chatib Basri

Komisaris: Vivek Sood

Komisaris: Dr. Hans Wijayasuriya

Komisaris: Dr. David Robert Dean

Komisaris Independen: Muliadi Rahardja

Komisaris Independen: Yasmin Stamboel Wirjawan

Komisaris Independen: Julianto Sidarto


[-]

-

Dapat Duit Rp 5 T, Eh XL Axiata Langsung Bayar Utang
(Zefanya Aprilia)

Sentimen: positif (99.2%)