Sentimen
Negatif (99%)
2 Mei 2023 : 23.29
Informasi Tambahan

Kasus: penganiayaan, pelecehan seksual

Suami Olla Ramlan Laporkan Selebgram Medan Soal Isu Pelecehan Seksual

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Hiburan

2 Mei 2023 : 23.29
Suami Olla Ramlan Laporkan Selebgram Medan Soal Isu Pelecehan Seksual
Jakarta, CNN Indonesia --

Suami Olla Ramlan, Aufar Hutapea, melaporkan selebgram Citra Andy terkait kasus pelecehan seksual. Nama Aufar terseret karena menjadi salah satu saksi yang menyaksikan kejadian pelecehan seksual yang menimpa Citra Andy.

Dalam unggahan di Instastory pribadinya, Aufar mengatakan cerita Citra Andy itu tidak benar.

"Jangan sebar berita bohong tentang saya. Berita bohong dan tidak benar ini," tulis Aufar di Instagram Stories, seperti dikutip dari detikHot.

-

-

Aufar Hutapea merasa namanya dicemarkan, maka ia akan melaporkan hal tersebut ke pihak kepolisian.

"Ini mencemarkan nama saya. Insyaallah saya akan melaporkan kasus ini ke pihak berwajib," ujar Aufar.

Terbaru, Citra Andy mengatakan bahwa dirinya tidak takut memperjuangkan keadilan untuk dirinya yang menjadi korban pelecehan seksual.

Hal itu disampaikan Citra setelah ia diancam akan dituntut balik oleh Aufar Hutapea, suami Olla Ramlan, yang namanya ikut terseret dalam kasus tersebut.

"Saya tidak akan takut meskipun si pelaku didampingi oleh orang yang mempunyai jabatan tinggi di Kota Medan ini. Saya hanya minta keadilan saja," tulis Citra Andy di Instagram Stories, Jumat (18/3).

CNNIndonesia.com telah mendapatkan izin Citra Andy untuk mengutip Instastory-nya.

[Gambas:Instagram]

Dalam unggahan Instastory terpisah, Citra Andy juga mengabarkan dirinya sudah mengadukan kasusnya ke Komnas Perempuan.

"Insyaallah, Allah SWT mempermudah dan membantu, serta para pejabat khususnya pada bagian hukum kiranya turut mengawal dan membantu jalannya penanganan perkara saya ini," katanya.

"Saya akan terus menyurati ke seluruh instansi hukum demi mendapatkan keadilan bagi saya sebagai korban," lanjut Citra Andy.

Dalam unggahan selanjutnya, Citra Andy mengucap syukur dan terima kasih kepada semua pihak karena kasusnya kini telah ditindaklanjuti oleh pihak Polrestabes Medan.

"Berkat doa keluarga, teman-teman semua, [akhirnya] diberikan kelancaran. Dan saya berterima kasih kepada semuanya dan kepada bapak @polrestabes.medan, karena sudah menindaklanjuti kasus saya dengan sangat cepat," tulis Citra Andy.

"Insyaallah masalah saya ini sudah ada titik terangnya. Saya mohon bantuan dan support kepada seluruh perempuan Indonesia supaya tidak ada lagi pelecehan dan kekerasan terhadap wanita," imbuhnya.

Seorang selebgram bernama Citra Andy mengaku menjadi korban penganiayaan dan pelecehan seksual di Kuhi Kafe, Kota Medan. Wanita asal Kota Medan itu telah melaporkan kasus tersebut ke Polrestabes Medan.

Peristiwa tersebut diunggah oleh Citra di akun Instagram miliknya @citraandy. Kejadian berawal saat Citra datang ke cafe itu, bersama temannya yang bernama Aufar. Di sana, Aufar memperkenalkan Citra dengan seorang temannya.

Kemudian Aufar memesan makanan di lantai 1 kafe tersebut. Aufar meninggalkan Citra bersama teman-temannya. Saat itulah, salah satu teman Aufar meminta nomor ponsel Citra. Akan tetapi Citra enggan memberikan nomor ponselnya.

"Kemudian pelaku berkata, nomor ponsel adek aja. Saya pun nggak memberikan," tulis Citra di akun Instagramnya.

Setelah itu, Citra pun mengalami pelecehan seksual. Pelaku tersebut tiba-tiba memegang bagian dada Citra. Tak hanya itu, pelaku juga menyeret Citra sampai tergeletak di lantai. Bahkan pelaku menendang pada bagian dada dan pinggul serta kaki secara membabi buta.

Saat kejadian itu, Aufar bersama teman-temannya dan pelayan di kafe hanya bisa melihat penganiayaan itu. Tak ada satupun yang menolong Citra.

(nly/pra)

[-]

Sentimen: negatif (99.2%)