Berharap Ana/Tiwi Bisa Terus Konsisten
Detik.com Jenis Media: Sport
Ganda putri Indonesia Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi melangkah ke babak delapan besar Badminton Asia Championship 2023. Mereka berharap bisa terus konsisten selama mungkin.
Ana/Tiwi harus menghadapi unggulan ketiga Kejuaraan Asia Kim So Yeong/Kong Hee Yong di babak kedua yang bergulir di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Al Nasr Club, Dubai, Uni Emirat Arab, Kamis (27/4/2023).
Ana/Tiwi menang atas juara All England 2023 itu lewat dua gim langsung 21-16, 21-16. Keduanya pun puas dengan hasil tersebut.
"Kami sudah mempersiapkan untuk tidak ikut pola permainan mereka. Kami banyak melakukan variasi tekanan, kadang kencang, tapi ada juga memperlambat," kata Anak dalam keterangan tertulisnya usai tanding.
"Tidak ada persiapan yang istimewa sih untuk pertandingan ini. Seperti pertandingan yang lain saja tapi semalam saya melihat video pertandingan mereka dan tidur lebih awal saja.
"Hari ini puas dengan permainan kami tapi harus terus ditingkatkan dan tetap waspada juga fokus untuk pertandingan selanjutnya," ujarnya.
Hal serupa diungkapkan Tiwi. Meski sempat membuang banyak poin di awal gima kedua, tapi untungnya mereka bisa bangkit dan mengembalikkan keadaan.
"Di gim kedua awal kami mulai terbawa pola permainan mereka, kami banyak buang poin dari kesalahan sendiri. Setelah itu, kami coba lebih tenang lagi, membalikkan pola permainan seperti di gim pertama," kata Tiwi.
"Kami tadi bermain lebih lepas, tidak memikirkan beban karena kan lawan juga di atas kami. Alhamdulillah hari ini bisa menang lawan mereka," ucapnya.
Bagi Ana/Tiwi kemenangan ini pun cukup berharga. Terlebih, mereka kini menjadi andalan setelah dua ganda putri yang diharapkan mampu melangkah jauh yaitu Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto tersingkir sejak babak pertama.
Selain Ana/Tiwi, ganda putri yang tersisa yaitu Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose. Hingga berita ini diturunkan, Meilysa/Rachel tengah berjuang menghadapi unggulan pertama China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.
Di babak perempatfinal, Ana/Tiwi akan melawan ganda putri Thailand, Jongkilphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.
"Ini kemenangan yang penting buat kami. Kami merasa di sini permainan kami mulai keluar sepenuhnya. Semoga di pertandingan selanjutnya kami bisa terus konsisten," kata Tiwi.
Simak Video "Keren! Guru SD Boyolali Bakal Tanding di Kompetisi MMA Italia"
[-]
(mcy/cas)
Sentimen: positif (100%)