Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Olimpiade
Jojo, Ginting, Fajar/Rian Hadapi Lawan 'Seram'
CNNindonesia.com Jenis Media: Sport
Badminton Asia Championship (BAC) 2023 baru memasuki babak pertama, namun wakil-wakil Indonesia sudah akan menghadapi lawan-lawan alot.
Jonatan Christie dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang menjadi unggulan pertama di sektor masing-masing akan menghadapi lawan yang tak bisa disepelekan dan berpotensi menjegal mereka untuk bisa meraih gelar prestisius di level kontinental.
Begitu pula dengan Anthony Sinisuka Ginting yang merupakan unggulan kedua di sektor tunggal putra.
Berikut lima duel sengit BAC 2023 yang melibatkan wakil-wakil Indonesia:
1. Jonatan Christie vs Shi Yu Qi
Tak ada pemanasan bagi Jojo di BAC 2023. Pebulutangkis peringkat dua dunia itu akan langsung menghadapi Shi Yu Qi yang merupakan andalan China.
Jojo dan Yu Qi sudah 10 kali bertemu sejak 2013. Jojo menang enam kali dan Yu Qi meraih empat kemenangan.
Pertemuan terakhir keduanya dimenangkan Jojo pada semifinal Indonesia Masters 2023 dalam laga tiga gim berdurasi 73 menit. Sementara kali terakhir Yu Qi menang adalah pada Olimpiade 2020.
Pemenang dalam laga ini akan berhadapan dengan Lee Cheuk Yiu atau Ng Tze Yong pada babak kedua.
2. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs He Ji Ting/Zhou Hao Dong
Sama seperti Jojo, Fajar/Rian dinanti lawan yang tak bisa disepelekan pada babak pertama BAC 2023. He/Zhou merupakan salah satu andalan Negeri Tirai Bambu di sektor ganda putra.
Sejak pertama kali bertemu pada 2020, Fajar/Rian unggul 3-1 dalam head to head melawan He/Zhou. Dalam tiga kemenangan itu tak pernah ada laga mudah dalam mengalahkan peringkat 1 dunia tersebut.
Baca lanjutan artikel ini di halaman selanjutnya>>>
Langkah Awal Tak Mudah bagi Ginting, Apriyani/Fadia, dan Leo/Daniel BACA HALAMAN BERIKUTNYASentimen: positif (88.9%)