Bos Google Buka-bukaan Soal AI, Dampaknya Bikin Ketar-ketir
CNBCindonesia.com Jenis Media: Tekno
Jakarta, CNBC Indonesia - Bos Google, Sundar Pichai, buka-bukaan soal teknologi ,. Dalam sebuah wawancara, dia menyatakan soal kekhawatiran keamanan dan pengembangannya yang masif.
Pichai mengatakan kemajuan ini akan menimbulkan kekhawatiran pasar kerja dan memperburuk keamanan. Sebelumnya dia bersama sekelompok orang lainnya, termasuk Elon Musk, menyerukan untuk memiliki jeda pada pengembangan AI terkait keamanan teknologi itu.
Soal AI, dia menekankan semua orang harus bijaksana. Menurutnya hal tersebut sudah bergantung pada individu bukan lagi perusahaan.
"Dan saya pikir ini semua hal yang perlu diketahui masyarakat saat bergerak maju. Bukan perusahaan yang memutuskan," kata Pichai dikutip NY Post, Selasa (18/4/2023).
Pengembangan AI diprediksi akan sangat masif. Bahkan menurut Pichai, bakal ada di setiap perusahaan dalam waktu dekat. Dia juga mengatakan di satu titik, Google tidak bisa memahami sepenuhnya soal aspek dalam sistemnya sendiri.
Dalam kesempatan itu, dia juga ragu masyarakat siap menghadapi dampak AI. Menurutnya, kecepatan beradaptasi masyarakat dengan perkembangan teknologi tidak bisa dibandingkan.
"Di satu sisi saya merasa, tidak, karena Anda tahu, kecepatan di mana kita bisa berpikir dan beradaptasi sebagai institusi masyarakat, dibandingkan dengan kecepatan perkembangan teknologi, nampaknya tidak cocok," jelasnya.
Namun di sisi lain, dia optimis. Alasannya karena Pichai melihat lebih banyak orang mengkhawatirkan soal awal siklus hidupnya.
"Jumlah orang yang mulai khawatir implikasinya, dan karenanya percakapan dimulai dengan serius," ujar dia.
[-]
-
Gokil! Umur Manusia 10 Tahun Lebih Panjang Berkat AI(tib)
Sentimen: negatif (57.1%)