Sentimen
Positif (100%)
18 Apr 2023 : 16.59
Informasi Tambahan

BUMN: Baznas

Kab/Kota: Tanjung Priok

Kasus: covid-19, kecelakaan

Tokoh Terkait
Budi Hartono

Budi Hartono

Djoko Setijowarno

Djoko Setijowarno

Syafrin

Syafrin

Jakarta kemarin, mudik gratis Pemprov DKI hingga Festival Bedug

18 Apr 2023 : 23.59 Views 1

Antaranews.com Antaranews.com Jenis Media: Regional

Jakarta kemarin, mudik gratis Pemprov DKI hingga Festival Bedug
Jakarta Raya (ANTARA) - Berita seputar DKI Jakarta pada Senin (17/4) masih layak dibaca, di antaranya sebanyak 13.541 peserta mudik gratis Pemprov DKI berangkat dari Monas, Dirut Pelindo cek tempat duduk bus mudik gratis hingga Pemkot Jakarta Barat gelar Festival Bedug untuk sambut Idul Fitri 1444 H/2023.

Berikut ulasannya:

Sebanyak 13.541 peserta mudik gratis Pemprov DKI berangkat dari Monas

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui program mudik gratis memberangkatkan 284 bus yang mengangkut 13.541 pemudik tujuan sejumlah provinsi.

"Jumlah penumpang pada arus mudik hari ini dilepas sebanyak 284 bus dengan jumlah penumpang 13.451," kata Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Senin.

Selain itu, program mudik gratis Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga menyediakan dua unit bus untuk disabilitas.

"Selanjutnya kami laporkan juga bahwa pada hari ini dilakukan pelepasan dua unit bus disabilitas dari BAZNAS DKI yang juga dilepas oleh Pak Pj Gubernur," ujar Syafrin.

.:

Dirut Pelindo awasi tempat duduk bus mudik gratis

Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Arif Suhartono mengawasi tempat duduk di 54 bus yang digunakan pada program mudik gratis bersama Pelindo Group agar tidak ada yang kosong saat dilepas dari kawasan Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin.

Menurut Arif, biasanya bus yang digunakan untuk mudik gratis masih bisa kosong. Karena peminat mudik gratis sangat ingin mendaftar, sehingga tercatat dalam sistem lebih dari satu kali dan membuat kuota mudik gratis yang tersedia lebih cepat terpenuhi.

"Di sini ada gratis, daftar. Di sana ada gratis, daftar. Hingga pada akhirnya, satu orang kan satu kursi, kalau daftar di tiga tempat otomatis ada dua yang kosong. Ini selalu saya sampaikan pada teman-teman (Pelindo Group) untuk melakukan cek silang. Yang mendaftar, datang atau tidak," kata Arif, Senin.

.:

Pemkot gelar Festival Bedug untuk sambut Idul Fitri

Pemerintah Kota Jakarta Barat (Pemkot Jakbar) menggelar Festival Bedug di halaman kantor Wali Kota Jakarta guna menyambut Idul Fitri pada tahun ini.

"Kegiatan ini kembali kita gelar dalam rangka menyambut Lebaran. Ini merupakan pencapaian baik karena baru kembali digelar setelah tiga tahun tidak pernah digelar," kata Wali Kota Jakarta Barat, Uus Kuswanto, saat ditemui di kantor Wali Kota Jakarta Barat, Senin.

Kegiatan tersebut, lanjut Uus, tidak digelar selama tiga tahun ke belakang lantaran kala itu DKI Jakarta masih dilanda pandemi COVID-19.

.:

Heru Budi lepas 284 bus program mudik gratis

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono resmi melepas kegiatan mudik gratis Angkutan Lebaran Pemerintah Provinsi DKI Jakarta di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Senin.

"Saya ucapkan selamat jalan, selamat kembali ke kampung halaman bagi warga yang hari ini mudik ke kampung halamannya masing-masing," kata Heru dalam acara pelepasan mudik gratis DKI Jakarta Tahun 2023/1444 H di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Senin.

Dalam program Mudik Gratis tersebut, Pemprov DKI menyediakan 284 bus untuk mengantarkan pemudik ke kampung halamannya masing-masing.

.:

Pengangkutan gratis sepeda motor atasi masalah ganda pemudik

Pengamat transportasi Unika Soegijapranata Djoko Setijowarno mengatakan, program Kementerian Perhubungan yang menyiapkan pengangkutan pemudik dengan gratis untuk 75.792 penumpang dan 13.840 sepeda motor menggunakan bus, kereta api dan kapal laut membantu kurangi potensi kecelakaan dan masalah mobilitas pemudik di kampung halaman.

"Dalam survei Badan Kebijakan Transportasi Kementerian Perhubungan, diperkirakan potensi pergerakan nasional pada Lebaran 2023 sebesar 45,8 persen dari jumlah penduduk atau sebanyak 123,8 juta orang. Separuh penduduk Indonesia akan melakukan pergerakan," ungkap Joko, Senin.

.:
 

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Edy Sujatmiko
COPYRIGHT © ANTARA 2023

Sentimen: positif (100%)