Sentimen
Informasi Tambahan
Club Olahraga: Atletico Madrid, Barcelona, Real Madrid
Event: La Liga Spanyol
Tokoh Terkait
Perez
Barcelona ditahan imbang tanpa gol di kandang Getafe
Antaranews.com Jenis Media: Bola
Meski mendominasi pertandingan, tetapi Barcelona kesulitan dalam menciptakan ancaman serius.
Tim tamu mencatatkan 67 persen penguasaan bola dan menciptakan 15 peluang dengan hanya tiga yang on target, sementara itu Getafe menciptakan 5 pelungan dengan hanya 1 tembakan yang on target.
Hasil ini tidak mengubah posisi Barcelona di puncak klasemen, mereka memimpin dengan 79 poin dari 29 laga dan unggul 11 poin dari Real Madrid di peringkat dua. Sementara Getafe berada di urutan ke-15 dengan 31 angka, demikian catatan laman resmi LaLiga.
Getafe memulai pertandingan dengan baik. Mereka membuka peluang lewat tandukan Munir El Haddadi setelah menerima umpan Borja Mayoral, tetapi arah bola masih melebar.
Barcelona mulai menemukan tempo permainannya dan memiliki dua peluang pada menit ke-25. Tembakan Raphinha gagal dihalau penjaga gawang Getafe, David Soria, tetapi membentur tiang gawang.
Bola rebound disambar Alejadro Balde, tetapi kembali menghantam tiang gawang.
Barcelona mendominasi penguasaan. Umpan lambung Sergio Busquets pada akhir babak pertama ditanduk Lewandowski dan masih bisa dihentikan David Soria.
Babak pertama berakhir tanpa gol.
. Barcelona ditahan imbang tanpa gol oleh Girona
. Atletico Madrid ditahan imbang 1-1 oleh tamunya Getafe
Selanjutnya: babak kedua
Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Junaydi Suswanto
COPYRIGHT © ANTARA 2023
Sentimen: negatif (66.5%)