Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Malang, Solo
Kasus: korupsi
Tokoh Terkait
Kemarin, KPK lakukan OTT Bupati Meranti hingga pengamanan gereja
Antaranews.com Jenis Media: Nasional
Berikut lima berita hukum kemarin yang dirangkum ANTARA:
1. KPK benarkan OTT Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membenarkan telah melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil di Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, pada Kamis malam (6/6).
"Benar, tadi malam tim KPK berhasil lakukan tindakan tangkap tangan terhadap beberapa pihak yang sedang melakukan korupsi di Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau," kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri di Jakarta, Jumat.
Selengkapnya di sini
2. KPK: Bupati Meranti diduga suap auditor BPK demi predikat WTP
Komisi Pemberantasan Korupsi menduga Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil menyuap auditor Badan Pemeriksa Keuangan agar laporan keuangan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, memperoleh predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).
"Dugaan suap-menyuap terkait pemeriksaan oleh auditor BPK agar Pemkab Kepulauan Meranti memperoleh predikat WTP," kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri di Jakarta, Jumat.
Selengkapnya di sini
3. KPK sita miliaran rupiah dalam OTT Bupati Meranti
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita uang miliaran rupiah sebagai barang bukti dalam operasi tangkap tangan (OTT) terhadap Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil.
"Betul, sejauh ini dugaan uang sebagai bukti dalam tangkap tangan ini miliaran rupiah," kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri di Jakarta, Jumat.
Selengkapnya di sini
4. Polisi gagalkan aksi percobaan pembobolan ATM di Solo
Satuan Samapta Polres Kota Surakarta menggagalkan aksi percobaan pembobolan di sebuah mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) Bank BCA, di Jalan S. Parman Kelurahan Kestalan Kecamatan Banjarsari Solo, Jumat dini hari.
Menurut Kepala Satuan Samapta Polresta Surakarta Kompol Arfian Riski Dwi Wibowo peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 01.30 WIB.
Selengkapnya di sini
5. TNI dan Polri lakukan pengamanan ibadah di gereja Kota Malang
Personel gabungan TNI dan Polri melakukan pengamanan pada sejumlah gereja di Kota Malang, Jawa Timur, dalam rangka ibadah peringatan wafatnya Yesus Kristus, Jumat Agung, Jumat, hingga perayaan Paskah pada Minggu (9/4).
Kapolresta Malang Kota Kombes Polisi Budi Hermanto di Kota Malang, Jawa Timur, Jumat, mengatakan pengamanan tersebut juga sebagai bentuk toleransi antarumat beragama di Kota Malang.
Selengkapnya di sini
Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Didik Kusbiantoro
COPYRIGHT © ANTARA 2023
Sentimen: negatif (99.2%)