Sentimen
Positif (66%)
2 Apr 2023 : 01.45

Hajar Carolina Marin, Gregoria Lolos ke Final

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Sport

2 Apr 2023 : 01.45
Hajar Carolina Marin, Gregoria Lolos ke Final
Jakarta, CNN Indonesia --

Tunggal Putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung menang atas wakil Spanyol Carolina Marin dengan skor 10-21, 21-15, 21-10 di semifinal Spain Masters 2023, Minggu (2/4) dini hari WIB.

Di awal permainan Gregoria tampak kesulitan menemukan permainan terbaiknya. Kesalahan beruntun membuat Gregoria tertinggal jauh dari Carolina Marin.

Sebaliknya situasi tersebut membuat Carolina Marin berada di atas angin. Unggulan pertama di sektor tunggal putri itu pun berhasil menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-3 atas Gregoria.

-

-

Usai interval gim pertama Carolina Marin berhasil memperlebar keunggulannya 14-5. Namun dua kali pengembalian bola yang terlalu deras membuat Gregoria berhasil memperkecil ketertinggal menjadi 7-14.

Sayangnya kesalahan sendiri membuat Gregoria kembali tertinggal jauh 7-16. Meski demikian Gregoria sempat membuka harapan dengan mengejar ketertinggalan menjadi 10-16.

Namun ketertinggalan yang cukup jauh membuat Gregoria harus kalah di gim pertama dengan skor 10-21.


Pada gim kedua Gregoria berhasil mengawali permainan dengan baik. Gregoria dan Marin saling mencetak skor imbang 1-1, 2-2, dan 3-3.

Namun Gregoria mampu unggul 4-3, 5-3. Tetapi sebuah dropshot Marin berhasil membuat Gregoria mati langkah dan mengubah skor 4-5. Kemudian smash Marin berhasil menyamakan kedudukan 5-5.

Pengamatan yang baik dari Marin membiarkan pukulan Gregoria keluar membuat pemain asal Spanyol itu unggul 6-5. Tapi Gregoria berhasil membalas lewat pengamatan yang gemilang dengan membiarkan bola Marin keluar, skor menjadi 6-6.

Gregoria sempat unggul 7-6, namun smash keras Marin membuat skor imbang 7-7. Setelah itu Gregoria berhasil unggul 10-8 dan menutup interval gim kedua 11-8.

Permainan yang baik terus dipertahankan Gregoria usai interval gim kedua hingga membuatnya berhasil memperlebar keunggulan menjadi 17-11.

Lagi-lagi kesalahan demi kesalahan Marin dan penampilan yang kian percaya diri dari Gregoria membuatnya berhasil merebut kemenangan di gim kedua 21-15.

Di awal gim ketiga kesalahan dalam pengembalian Gregoria membuat Marin unggul 4-1.

Tapi Gregoria tidak menyerah dan berhasil membuat Marin kerepotan lewat permainan pukulan diagonal yang memberikan variasi serangan. Gregoria berhasil mendekat dengan ketertinggalan 4-6 dan 7-8 lalu menyamakan kedudukan menjadi 9-9.

Bahkan Gregoria berhasil unggul 11-10 pada interval gim ketiga. Gregoria pun sukses memenangkan gim ketiga 21-10.

Gregoria berhasil ke final tunggal putri Spain Masters melawan wakil India Pusarla Sindhu pada Minggu (2/4).

[-]

(rhr)

Sentimen: positif (66.7%)