Sentimen
Positif (91%)
1 Apr 2023 : 11.15
Informasi Tambahan

Event: MotoGP, MotoGP Argentina

Grup Musik: APRIL

Jadwal Kualifikasi MotoGP Argentina 2023 Nanti Malam

Detik.com Detik.com Jenis Media: Sport

1 Apr 2023 : 11.15
Jadwal Kualifikasi MotoGP Argentina 2023 Nanti Malam
Jakarta -

Jadwal kualifikasi MotoGP Argentina 2023 akan digelar nanti malam. Siapa yang bisa rebut posisi pole duluan?

MotoGP Argentina 2023 akan digelar di Sirkuit Termas de Rio Hondo pada Senin (3/4) pukul 00.00 dini hari WIB. Sebelumnya pada Sabtu (1/4) akan digelar dulu sesi kualifikasinya.

MotoGP Argentina 2023 sudah lakukan dua kali sesi latihan bebas. Rider Aprilia mendominasi jadi yang tercepat.

-

-

Di FP 1, Maverick Vinales dan rekan setimnya Aleix Espargaro jadi yang tercepat. Sementara Francesco Bagnaia ada di urutan ke-10 dan Fabio Quartararo di urutan ke-15.

Di FP2, rider Aprilia mendominasi lagi. Cuma tukar tempat, Aleix Espargaro jadi yang tercepat disusuk oleh Maverick Vinales.

Modal catatan waktu di latihan bebas tersebut tentu jadi bekal bagus buat rider Aprilia di sesi kualifikasi nanti.

Perlu diketahui, ada empat rider yang absen di MotoGP Argentina 2023 nanti karena cedera. Mereka adalah Marc Marquez, Miguel Oliveira, Pol Espargaro, dan Enea Bastianini.

Nanti masih ada FP3 alias sesi latihan akhir. Barulah kemudian, siap-siap saksikan sesi kualifikasinya dan dini hari dilanjutkan dengan sprint race MotoGP Argentina 2023.

Jadwal kualifikasi MotoGP Argentina 2023:

Sabtu 1 April 2023
Kualifikasi I/Q1: Pukul 20.50 WIB - 21.05 WIB
Kualifikasi II/Q2: Pukul 21.15 WIB - 21.30 WIB

Minggu 2 April 2023
Sprint Race MotoGP: 01.00 WIB (dini hari).

Anda bisa menyaksikannya di Trans7.

(aff/yna)

Sentimen: positif (91.4%)