Sentimen
Negatif (61%)
31 Mar 2023 : 13.30
Tokoh Terkait

Microsoft Ungkap Metode Penempatan Iklan di Chatbot AI Bing

31 Mar 2023 : 13.30 Views 1

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Tekno

Microsoft Ungkap Metode Penempatan Iklan di Chatbot AI Bing

Microsoft disebut-sebut tidak ingin para pesaing mereka, menggunakan indeks pencarian Bing untuk mendukung chatbot AI di platformnya.

Menurut laporan Bloomberg, perusahaan meminta dua mesin pencari dengan dukungan Bing yang tidak diungkap namanya, untuk membatasi akses ke data pencarian Microsoft sepenuhnya, jika terus menggunakan alat AI-nya.

Bloomberg mencatat, ada beberapa mesin pencari yang mendapatkan lisensi data pencarian Bing dari Microsoft, termasuk DuckDuckGo, Yahoo, dan search engine AI You.com.

Dilansir The Verge, dikutip Senin (27/3/2023), DuckDuckGo menggunakan kombinasi Bing dan web crawler-nya sendiri, untuk memberikan hasil pencarian.

Sementara You.com dan Neeva juga menarik sebagian hasil pencarian mereka dari Bing, membantu menghemat waktu dan sumber daya yang menyertai proses crawling seluruh web.

Microsoft diketahui menarik garis penggunaan indeks pencarian Bing mereka, sebagai umpan untuk chatbot AI.

Sumber yang dekat dengan situasi ini memberi tahu ke Bloomberg, Microsoft yakin penggunaan data Bing dengan cara semacam itu adalah sebuah pelanggaran kontrak.

Perusahaan besutan Bill Gates itu pun bisa memilih untuk mengakhiri perjanjiannya, dengan search engine yang dituding menyalahgunakan informasi ini. Sejauh ini, belum terungkap platform apa yang dimaksud di kabar ini.

DuckDuckGo, pada bulan lalu, merilis DuckAssist. Ini adalah alat yang menyediakan ringkasan buatan AI dari Wikipedia dan sumber lain, untuk pencarian tertentu.

Sementara, You.com menawarkan fitur mengobrol dengan AI, yang memberikan jawaban atas pertanyaan pengguna. Neeva di sisi lain, merilis alat AI serupa untuk membuat ringkasan dengan anotasi.

Sentimen: negatif (61.5%)