Sentimen
Negatif (100%)
31 Mar 2023 : 20.37
Informasi Tambahan

Event: MotoGP

Jack Miller Tak Setuju Marc Marquez Dihukum Berat, Ini Alasannya

Detik.com Detik.com Jenis Media: Otomotif

31 Mar 2023 : 20.37
Jack Miller Tak Setuju Marc Marquez Dihukum Berat, Ini Alasannya
Jakarta -

Pebalap KTM asal Australia, Jack Miller tak setuju dengan sejumlah pebalap dan petinggi tim yang mendesak Marc Marquez diganjar hukuman berat usai menabrak Miguel Oliveira di MotoGP Portugal, akhir pekan kemarin.

Menurut Jack Miller, Marquez tak ada intensi untuk menyelakai Oliveira. Lebih lagi, kata dia, pihak berwenang juga sudah melakukan pemeriksaan yang panjang dan matang. Sehingga, hukuman double long lap penalty sudah dirasa cukup.

"Para Steward sudah melakukan yang terbaik, dan sebagai atlet kami berusaha memperbaiki olahraga ini dan menerapkan langkah-langkah yang terbaik. Nah, jika ada pebalap menabrak lawannya dan membuatnya tersingkir, maka dia mendapat penalti, itu saja," ujar Miller, dikutip Jumat (31/3).

-

-

Marc Marquez. Foto: REUTERS/MARCELO DEL POZO

Sebelumnya, ada sejumlah pebalap termasuk Aleix Espargaro dan Jorge Martin yang meminta Marquez dihukum lebih berat. Misalnya, larangan membalap satu seri. Namun, menurut Miller, permintaan tersebut terlalu berlebihan dan kurang adil.

"Saya tidak setuju kalau hukumannya sampai dilarang membalap, bukan tindakan olahraga yang adil untuk melarang-larang seseorang," terangnya.

Meski demikian, Miller mengaku tak bermaksud membela Marquez. Dia hanya mengingatkan, dalam perlombaan yang ketat, apa saja bisa terjadi.

"Saya tidak membela dia, karena dia memang melakukan kesalahan, dia tahu apa yang dia lakukan. Tapi pembicaraan tentang itu (hukuman) terlalu berlebihan. Semua orang ingin mengatakan 'dia menyakiti saya'. Ini kan balapan, meski saya tahu ada batasnya," kata dia.

Insiden MotoGP Portugal yang melibatkan Marc Marquez. Foto: PATRICIA DE MELO MOREIRA/AFP via Getty Images

Diketahui, insiden tersebut bermula saat Marquez melakukan manuver agresif di tikungan ketiga. The Baby Alien yang tampil cepat begitu bernafsu untuk bisa merangsek ke depan setelah dilewati beberapa pebalap lain setelah start.

Marquez yang bergerak serampangan lebih dulu menyenggol Jorge Martin, sebelum akhirnya meluncur dan menabrak motor Oliveira yang tengah menikung. Keduanya pun terjatuh dan tak mampu melanjutkan perlombaan.

Berkat tabrakan tersebut, Oliveira mengalami luka-luka di tangan dan pinggulnya. Sementara Marquez mengalami patah tulang metacarpal di tangan sebelah kanan. Marquez secara terbuka telah menyampaikan permintaan maaf ke Oliveira, tim dan seluruh penonton di Portugal.

Simak Video "Saat Bagnaia-Marquez-Martin Gosipin Miller di Sprint Race"
[-]
(sfn/sfn)

Sentimen: negatif (100%)