Fitur Jajak Pendapat Twitter Hanya Diizinkan Buat Akun Verified
Detik.com Jenis Media: Tekno
CEO Twitter Elon Musk kembali melakukan perubahan pada platform media sosialnya. Dalam pengumuman terbaru, fitur Jajak Pendapat di Twitter hanya dapat digunakan untuk akun yang terverifikasi.
Melalui cuitannya, Elon Musk mengumumkan bahwa hanya akun terverifikasi yang diizinkan untuk memberikan suara pada polling di platformnya. Perubahan ini akan berlaku mulai 15 April mendatang.
Sebelumnya Musk juga melakukan perubahan pada fitur timeline 'For You' yang sebelumnya akan memberikan rekomendasi cuitan dari akun yang tidak diikuti pengguna berdasarkan algoritma.
Namun pada tanggal 15 April besok, timeline ini hanya akan merekomendasikan cuitan dari akun yang memiliki centang biru. Itu artinya Twitter hanya akan menampilkan cuitan dari akun yang sudah terverifikasi di timeline For You.
"Mulai 15 April, hanya akun terverifikasi yang memenuhi syarat untuk masuk dalam rekomendasi Untuk Anda. Ini adalah satu-satunya cara realistis untuk mengatasi kawanan bot AI tingkat lanjut yang mengambil alih. Jika tidak, ini adalah pertempuran yang kalah tanpa harapan." tulis Musk pada akun Twitter-nya yang dikutip detikINET.
Voting dalam jajak pendapat akan memerlukan verifikasi untuk alasan yang sama. Musk lebih lanjut menambahkan bahwa dengan perubahan yang ia lakukan diklaim akan membuat Twitter menjadi satu-satunya platform yang dapat dipercaya oleh banyak pengguna.
Simak Video "Elon Musk Kunci Akun Twitter Miliknya, Kenapa?"
[-]
(jsn/fyk)
Sentimen: positif (65.3%)