Sentimen
Netral (72%)
20 Mar 2023 : 21.43
Informasi Tambahan

Kab/Kota: New York

19 Tahun Film Eternal Sunshine of The Spotless Mind, Berikut Fakta Menariknya!

Detik.com Detik.com Jenis Media: Hiburan

20 Mar 2023 : 21.43
19 Tahun Film Eternal Sunshine of The Spotless Mind, Berikut Fakta Menariknya!
Jakarta -

19 tahun lalu tepatnya pada 19 Maret 2004, film Eternal Sunshine of The Spotless Mind resmi dirilis. Film yang usianya setara anak kuliahan ini diperankan Jim Carrey dan Kate Winslet.

19 tahun berlalu tak menjadikan Eternal Sunshine of The Spotless Mind film basi termakan usia. Hingga kini masih banyak penonton yang menyukai karya sutradara Michel Gondry itu dan menjadikannya tontonan di kala senggang.

Eternal Sunshine of The Spotless Mind disebut mampu mengeksplorasi sisi negatif dan positif dari proses mengakhiri suatu hubungan. Hal tersebut membuat film ini menjadi salah satu kisah cinta paling original yang pernah diceritakan dalam film.

-

-

Berikut fakta menarik film Eternal Sunshine of The Spotless Mind:

1. Miliki rating bagus

[Gambas:Youtube]

Eternal Sunshine of The Spotless Mind diganjar rating 92% versi Rotten Tomatoes. Ceritanya bermula dari sepasang kekasih, diperankan Jim Carrey dan Kate Winslet, yang ingin menghapus ingatan satu sama lain. Hubungan mereka memburuk dan berujung perpisahan menyakitkan.

Dalam proses perpisahan itu, Clementine menjalani prosedur untuk menghapus semua ingatan tentang mantan kekasihnya. Joel yang mengetahui hal itu kemudian melakukan hal yang sama. Eternal Sunshine of The Spotless Mind juga mengeksplorasi bagaimana rumitnya sebuah hubungan dan sakitnya kehilangan.

2. Ide film muncul di tahun 1998Kate Winslet dan Elijah Wood di lokasi syuting di New York. Foto ini dipotret pada 12 Januari 2003. Foto: Getty Images/Arnaldo Magnani

Ide film Eternal Sunshine of The Spotless Mind pertama kali muncul dari seniman Pierre Bismuth di tahun 1998. Dia bicara kepada Michel Gondry tentang menghapus seseorang dari ingatan yang kemudian ditanggapi serius oleh sang sutradara. Michel Gondry kemudian mengembangkan naskah dari hasil ngobrol santainya itu bersama Charlie Kaufman.

Ide judul Eternal Sunshine of The Spotless Mind sendiri datang dari puisi karya Alexander Pope yang berjudul Eloisa to Abelard. Puisi ini diterbitkan pada tahun 1717 yang terinspirasi dari sebuah cerita populer di abad pertengahan.

3. Krisis di tengah pra-produksiKate Winslet dan Jim Carrey di lokasi syuting di New York. Foto ini dipotret pada 20 Januari 2003. Foto: Getty Images/Adam Rountree

Sebelum akhirnya masuk ke proses produksi, penulis skenario Charlie Kaufman dan Michel Gondry sempat mengalami krisis dalam proses penulisan cerita. Hal itu dikarenakan kabar soal film Memento yang disutradarai oleh Christopher Nolan yang disebut punya narasi mirip tentang ingatan dan kehilangan.

Popularitas Memento membuat Charlie Kaufman dan Michel Gondry gugup dan menelepon produser Steve Golin untuk menghentikan proyek ini. Tapi produser tersebut menegaskan bahwa Eternal Sunshine of The Spotless Mind harus tetap dilanjutkan.

4. Adegan yang dihapusKate Winslet dan Jim Carrey di lokasi syuting di Brooklyn, New York. Foto ini dipotret pada 15 Januari 2003. Foto: NY Daily News via Getty Images/New York Daily News Archive

Ada karakter Naomi dalam film ini yang akhirnya dihapus. Awalnya sub-plot dari Eternal Sunshine of The Spotless Mind melibatkan mantan Joel tersebut. Hubungan Joel dan Naomi cukup serius sampai tinggal bersama, sebelum akhirnya dia bertemu Clementine. Bahkan di plotnya Joel mempertimbangkan untuk kembali dengan Naomi.

Namun pada akhirnya sepanjang film sosok Naomi tidak pernah ditampilkan. Naomi diperankan aktris Ellen Pompeo yang berujung hanya hadir lewat suaranya di panggilan telepon dalam film.

5. Rambut Kate WinsletKate Winslet di lokasi syuting di New York. Foto ini dipotret pada 12 Januari 2003. Foto: Getty Images/Arnaldo Magnani

Selama proses syuting film Eternal Sunshine of The Spotless Mind, warna rambut Clementine terus berubah warna. Hal ini dilakukan untuk memberitahu penonton sudah sejauh mana hubungan Clementine dengan Joel.

Kate Winslet awalnya bersedia mewarnai rambutnya untuk beberapa adegan. Tapi karena tidak semua adegan dalam film diambil berurutan, dia memilih untuk menggunakan wig karena lebih praktis. Hal itu lantaran dalam sehari, Kate Winslet bisa melakukan syuting untuk beberapa adegan yang semuanya menampilkan warna rambut berbeda.

"Saat adegan berlangsung saya akan memulainya dengan warna merah, kemudian saat makan siang akan menjadi biru, dan sore hari kembali menjadi merah," komentar Kate Winslet mengenai warna rambutnya di film Eternal Sunshine of The Spotless Mind.

(aay/aay)

Sentimen: netral (72.7%)