Sentimen
Informasi Tambahan
Club Olahraga: Inter Milan
Tokoh Terkait
Gelar Sarasehan Bersama Asprov, Erick Thohir Bahas Rencana Pembinaan Sepak Bola Usia Dini
Liputan6.com Jenis Media: Bola
Liputan6.com, Jakarta PSSI kembali menggelar sarasehan dengan menggandeng Asosiasi Provinsi (Aspro) seluruh Indonesia di Hotel Le Meridien Jakarta pada Minggu (19/3/2023).
Ketua Umum PSSI Erick Thohir hadir dengan didampingi oleh dua wakilnya, yakni Zainudin Amali dan Ratu Tisha Destria, beserta jajaran anggota komite eksekutif (exco).
Ini bukan kali pertama PSSI mengadakan sarasehan sejak Erick Thohir terpilih sebagai nakhoda baru federasi sepak bola Tanah Air. Eks Presiden Inter Milan sebelumnya juga telah berdiskusi dengan perwakilan klub-klub Liga 1 dan Liga 2 pada awal Maret.
Hasilnya, PSSI bersama klub menyepakati adanya sedikit perubahan dalam format penyelenggaraan kompetisi serta kuota pemain asing dalam tiap-tiap kesebelasan.
Adapun dalam agenda hari ini, PSSI di bawah kepemimpinan Erick Thohir mengajak Asprov PSSI untuk lanjut membahas sejumlah isu sepak bola Tanah Air, salah satunya terkait pembinaan untuk anak usia dini.
Dalam pernyataan saat jumpa pers, Minggu (19/3/2023) siang WIB, Erick menegaskan pihaknya bakal menggenjot pembinaan untuk anak-anak dengan usia mulai dari 9 tahun.
“Tadi salah satunya yang kita bicarakan, pembinaan usia dini itu harus mulai dijalankan. Bahkan kita memberanikan diri tadi, usianya mulai dari 9 tahun, bukan 12 tapi 9,” tutur Erick saat memberi keterangan pers di Jakarta, Minggu (19/3/2023) siang WIB.
“Kalau kita mau berkompetisi kelas dunia di tahun 2034, tidak mungkin kita menyiapkan (anak-anak) dari usia 12-14 tahun, mesti sembilan tahun. Nah inilah salah satu program-program yang tadi kita diskusikan,” sambung dia.
Sentimen: negatif (72.7%)