Sentimen
Informasi Tambahan
Club Olahraga: Manchester City, Crystal Palace
Event: Liga Inggris
Tokoh Terkait
Haaland Bawa Man City Menang Tipis
CNNindonesia.com Jenis Media: Sport
Manchester City berhasil menang tipis atas Crystal Palace dengan skor 1-0 lewat gol Erling Haaland di Liga Inggris, Minggu (12/3) dini hari WIB.
Manchester City menemui kesulitan ketika bermain di Selhurst Park. Meskipun dominan dalam penguasaan bola dan penciptaan peluang, The Citizens tidak juga mampu mencetak gol di babak pertama.
Situasi yang nyaris serupa terjadi di babak kedua. Man City lebih banyak mengalirkan serangan tetapi tidak ada yang berbuah manis.
Pada menit ke-60, Julian Alvarez yang baru masuk ke lapangan melakukan gerak tipu saat menerima sodoran bola dari Bernardo Silva. Alvarez berada dalam ruang tembak yang terbuka namun tendangannya malah melayang jauh di atas sasaran.
Kebuntuan bagi Man City akhirnya pecah dimenit ke-78. Manchester City mendapat kesempatan tendangan penalti setelah Ilkay Gundogan dilanggar di kotak terlarang. Erling Halaand maju sebagai eksekutor.
Haaland sukses mengecoh dan membuat Vicente Guaita bergerak ke arah yang salah. Skor 1-0 untuk Manchester City.
Suasana panas kemudian sempat terjadi di antara kedua tim setelah Wilfried Zaha dan John Stones berduel dalam perebutan bola. Zaha terlihat memegangi kaki John Stones.
Sejumlah pemain dari kedua kubu lalu berdatangan mendekati lokasi kejadian. Namun wasit akhirnya bisa meredam suasana panas tersebut.
Di sisa waktu yang ada, Manchester City mnemilih untuk terus menekan Crystal Palace. Alhasil Palace jadi sulit untuk berbalik menekan dan mencari gol oenyana kedudukan.
Skor 1-0 untuk Man City bertahan hingga akhir laga.
Susunan Pemain
Crystal Palace (4-2-3-1)
Vicente Guaita; Nathaniel Clyne, Joachim Andersen, Marc Guehi, Tyrick Mitchell; Luka Milivojevic (Naouirou Ahamada 61), Albert Sambi Lokonga; Michael Olise, Jordan Ayew, Jeffrey Schlupp; Wilfried Zaha
Manchester City (4-2-3-1)
Ederson; John Stones, Manuel Akanji, Ruben Dias, Nathan Ake; Rodri, Ilkay Gundogan; Phil Foden (Julian Alvarez 58), Bernardo Silva, Jack Grealish; Erling Haaland
(ptr)Sentimen: negatif (88.7%)