Sentimen
Positif (98%)
10 Mar 2023 : 06.05
Informasi Tambahan

BUMN: Baznas

Event: Zakat Fitrah

Baznas Beri Rekomendasi Izin Lembaga Amil Zakat ke CT Arsa Foundation

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Ekonomi

10 Mar 2023 : 06.05
Baznas Beri Rekomendasi Izin Lembaga Amil Zakat ke CT Arsa Foundation
Jakarta, CNN Indonesia --

Badan Zakat Nasional (Baznas) memberi surat rekomendasi izin pembentukan Lembaga Amil Zakat (LAZ) kepada CT Arsa Foundation di Gedung Baznas, Jakarta, pada Rabu (6/7).

Rekomendasi izin dari Baznas ini nantinya akan diteruskan ke Kementerian Agama untuk disahkan. Artinya, tinggal selangkah lagi CT Arsa Foundation akan menjadi LAZ skala nasional.

Pemberian rekomendasi izin ini juga diikuti dengan penandatangan pakta integritas antara kedua belah pihak yang diwakili oleh Pimpinan Baznas Bidang Koordinasi Zakat Nasional Achmad Sudrajat, Sekretaris CT Arsa Foundation Titin Rosmasari, dan Direktur LAZ CT Arsa Foundation Muhammad Wahib.

-

-

"Perlu ada penguatan untuk kembali bahwa kita memiliki niat yang suci, yang baik mari kita jaga itu dan pakta integritas ini merupakan bagian untuk menterjemahkan bahwa kita melakukan 3A, yaitu Aman syarii, Aman regulasi, dan Aman NKRI," kata Achmad usai penandatangan pakta integritas.

Sementara manajemen CT Arsa Foundation menyambut baik rekomendasi izin dari Baznas. Sebab, nantinya CT Arsa bisa ikut berperan dalam pengelolaan zakat yang bertujuan untuk menuntaskan kemiskinan dan kesejahteraan umat.

"Tentu kami berbahagia sekali, artinya cita cita dan tujuan dari CT Arsa untuk memutus rantai kemiskinan lewat pendidikan dan kegiatan sosial ini bisa semakin kita perluas dan kita perkuat," ucap Titin.

CT Arsa Foundation menjamin pengelolaan zakat di bawah perusahaan sepenuhnya akan diberikan kepada pihak yang berhak, tanpa ada potongan biaya apapun. Misalnya, biaya manajemen hingga operasional karena semua ini sepenuhnya dibiayai oleh perusahaan.

"Siapa pun yang berinfaq, bersedekah dan berzakat kepada LAZ CT Arsa ke depan adalah masuk 100 persen, keluar 100 persen kita distribusikan kepada mustahiqnya," pungkas Muhammad.

(uli/stu)

[-]

Sentimen: positif (98.1%)