Sentimen
Positif (87%)
27 Feb 2023 : 17.17
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Daihatsu, Toyota, Honda

Kab/Kota: Kemayoran

Tokoh Terkait

Harganya Mau Naik, LCGC Bakal Ditinggal Pembeli?

Detik.com Detik.com Jenis Media: Otomotif

27 Feb 2023 : 17.17
Harganya Mau Naik, LCGC Bakal Ditinggal Pembeli?
Jakarta -

Pemerintah melalui Kementerian Perindustrian (Kemenperin) dikabarkan akan mengerek harga low cost green car atau LCGC di Indonesia. Meski belum ada aturan pasti, namun kenaikan tersebut kemungkinan sebesar Rp 5 juta per unit kendaraan.

Sebelumnya, kenaikan harga LCGC disebut-sebut mencapai 5 persen. Namun, Kemenperin kemudian meralat dan menyebut kenaikannya hanya Rp 5 juta. Itu mempertimbangkan kenaikan bahan baku kendaraan seperti logam, plastik dan lainnya.

Meski ada rencana kenaikan harga, namun LCGC diyakini tetap menjadi pilihan utama konsumen di Indonesia. Sebab, kendaraan tersebut masih dan akan selalu menjadi pilihan utama konsumen pemula atau first buyer yang belum pernah membeli mobil.

-

-

Mobil LCGC Daihatsu Ayla 2023 meluncur di Jakarta Foto: Septian Farhan Nurhuda/detikoto

Direktur Pemasaran PT Honda Prospect Motor (HPM), Yusak Billy mengatakan, rencana kenaikan harga tersebut tak mengubah citra LCGC sebagai kendaraan murah. Honda sendiri mengandalkan Brio Satya di segmen tersebut.

"Saya tidak bilang itu Rp 5 juta atau 5 persen, tapi yang jelas LCGC peminatnya banyak sekali. First time buyer tuh besar sekali, terutama di luar Pulau Jawa yang infrastrukturnya masih berkembang," ujar Yusak Billy saat ditemui di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.

"Jadi orang-orang yang sebelumnya pakai kendaraan roda dua dan mau beli mobil sebagai first buyer, biasanya (pilih) LCGC. Konsumen kami juga 70 persen first time buyer. Jadi saya rasa itu tidak akan menurunkan pasar LCGC," tambahnya.

Honda Dukung Kenaikan Harga LCGC

Menurut dia, meski berstatus sebagai kendaraan murah, kualitas mobil LCGC harus tetap dijaga. Itulah mengapa, rencana kenaikan harga tersebut dianggap masuk akal.

"Kalau kita lihat, kenapa itu perlu adjustment, karena kualitas produk sangat penting. Jadi kalau dengan kenaikan nanti adjustment ada, saya rasa konsumen akan mengerti ya, karena mobil LCGC kami value of money," kata dia.

Honda Brio Foto: Honda Prospect Motor

Diketahui, rencana penyesuaian harga LCGC yang meliputi Daihatsu Ayla, Daihatsu Sigra, Toyota Agya, Toyota Calya, dan Honda Brio Satya itu merupakan masukan dari sejumlah pihak, termasuk produsen. Rencana tersebut mengacu pada meningkatnya harga material produksi mobil, termasuk LCGC.

LCGC sendiri merupakan program pemerintah yang telah bergulir sejak 10 tahun lalu. Program tersebut bisa diikuti produsen dengan mematuhi sejumlah syarat, mulai dari spesifikasi, produksi hingga kepatuhan penetapan harga yang disesuaikan dalam periode tertentu.

Simak Video "Tak Lagi Bebas PPnBM, Harga LCGC Makin Mahal"
[-]
(sfn/din)

Sentimen: positif (87.7%)