Sentimen
Positif (65%)
18 Feb 2023 : 20.30
Informasi Tambahan

BUMN: PLN, Indonesia Battery Corporation (IBC)

Tokoh Terkait

PLN Pamer 12 Motor Listrik Hasil Konversi BBM di IIMS 2023

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Ekonomi

18 Feb 2023 : 20.30
PLN Pamer 12 Motor Listrik Hasil Konversi BBM di IIMS 2023

Direktur Utama Indonesia Battery Corporation (IBC) Toto Nugroho menaksir motor listrik buatan dalam negeri, Gesits mampu merajai pasar Indonesia. Itu merupakan produkai dari PT Wika Industri Manufaktur.

Diketahui, IBC sebelumnya telah mengakuisisi saham Wika Industri Manufaktur sebanyak 53,93 persen saham. Langkah ini mengacu pada keyakinannya kalau pengembangan motor listrik di Indonesia cukup menjanjikan secara bisnis.

"Kami sudah memiliki mayoritas saham di Wikon Group, dan salah satu hal yang benar-benar didorong sekarang bahwa bisnis ini menjadi nasional champion untuk pengembangan roda dua elektrik di Indonesia," kata dia dalam Rapat Panja Komisi VI DPR RI, Rabu (15/2/2023).

Sebagaimana produk lainnya, dia menegaskan kalau proses produksi Gesits akan mengedepankan bahan-bahan lokal alias tingkat komponen dalam negeri (TKDN). Menurut catatannya, serapan TKDN Gesits mencapai 47 persen.

"Salah satu yang sangat strategis untuk bisnis ini benar-benar dibangun teknologi dari putra bangsa, dan TKDN-nya paling tinggi, hampir 47 persen. Jadi ini hal yang sangat positif, bukan hanya baterainya saja, tapi dari segi kendataan motornya juga kami push (dorong produksinya)," urainya.

Informasi, di akhir tahun lalu, Indonesia Battery Corporation (IBC) telah mengambil alih sebagian kepemilikan saham PT Wijaya Karya Industri dan Konstruksi (WIKON) di PT Wika Industri Manufaktur (WIMA), sebagai produsen motor listrik Gesits.

Kerjasama ini, diwujudkan melalui penandatanganan perjanjian jual-beli saham atau sales and purchase agreement (SPA) WIMA, yang ditandatangani Direktur Utama WIKON Dwi Johardian dan Direktur Utama IBC, Toto Nugroho yang disaksikan Wakil Menteri I BUMN Pahala Nugraha Mansur

Sentimen: positif (65.3%)