Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: London
Tokoh Terkait
Leonardo DiCaprio Jadi Nama Pohon Langka di Hutan Kamerun
CNNindonesia.com Jenis Media: Hiburan
Ilmuwan Royal Botanic Gardens of Kew, London, memberikan nama Leonardo DiCaprio terhadap spesies pohon yang baru ditemukan. Pohon yang ditemukan di hutan Kamerun, Afrika tersebut diberi nama Uvariopsis dicaprio.
Pemberian nama tersebut dilakukan usai Leonardo DiCaprio membawa pesan terkait lingkungan lewat film Don't Look Up baru-baru ini.
Berdasarkan USA Today pada Kamis (6/1) waktu AS, pohon Leonardo DiCaprio menjadi tanaman baru pertama dalam sains yang diberi nama oleh ilmuwan Kew pada 2022.
Pohon DiCaprio disebut termasuk tanaman yang terancam punah. Pohon tersebut merupakan anggota keluarga Ylang-ylang (kenanga), spesies pohon cemara tropis kecil.
Salah satu ilmuwan Royal Botanic Gardens of Kew, Martin Cheek, mengungkapkan alasan pohon tersebut diberi nama serupa aktor pemenang Oscar tersebut.
"Kami rasa Leonardo DiCaprio sangat penting dalam membantu menghentikan penebangan di Hutan Ebo," kata Kew.
Leonardo DiCaprio selama ini menjadi salah satu pencinta lingkungan paling vokal di Hollywood. Ia juga telah menggunakan media sosialnya mengadvokasi banyak orang supaya menghentikan penebangan di Hutan Ebo, Kamerun.
Ia selama ini mengungkapkan selalu mencari cara memuat film dengan fokus pencinta lingkungan. Hal itu akhirnya DiCaprio temukan ketika membaca naskah film Don't Look Up yang diarahkan Sutradara Adam McKay.
Film tersebut menjadi semacam kritik sekaligus peringatan kepada penonton mengenai krisis iklim yang selama ini juga menjadi perhatian Leonardo DiCaprio.
Sang aktor pun pada Kamis (6/1) tak lupa kembali bersuara mengenai lingkungan usai Don't Look Up resmi rilis di Netflix. Cuitan itu disampaikan menanggapi respons ilmuwan usai menyaksikan filmnya.
"Bertahun-tahun yang lalu, para ilmuwan memperkirakan efek dari perubahan iklim yang kita alami sekarang. Kita harus mendengarkan para ilmuwan dan mengambil langkah yang diperlukan untuk mengurangi krisis," cuit Leonardo DiCaprio.
[Gambas:Twitter]
Don't Look Up mengisahkan dua astronom mengadakan tur media untuk memperingatkan umat manusia tentang asteroid yang akan datang dan berpotensi menghancurkan Bumi.
Mereka adalah Dr. Randall Mindy (Leonardo DiCaprio) dan mahasiswanya, Kate Dibiasky (Jennifer Lawrence). Tur itu mengantarkan mereka ke kantor Presiden Orlean (Meryl Streep) yang dikenal cuek.
Mereka juga bertemu dengan putra Orlean sekaligus Kepala Staf Kepresidenan bernama Jason (Jonah Hill) yang senang mencari muka.
[Gambas:Youtube]
(chri/chri)[-]
Sentimen: negatif (84.2%)