Sentimen
Positif (100%)
10 Feb 2023 : 22.14
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tangerang

Tokoh Terkait

Westlife guncang ICE BSD dengan deretan lagu legendaris

10 Feb 2023 : 22.14 Views 15

Antaranews.com Antaranews.com Jenis Media: Hiburan

Westlife guncang ICE BSD dengan deretan lagu legendaris

Jakarta (ANTARA) - Grup boyband asal Irlandia, Westlife, sukses mengguncang ICE BSD Tangerang lewat deretan lagu hit dan legendaris yang dibawakan di konser bertajuk "The Wild Dreams Tour" pada Kamis malam.

. Penggemar tak sabar nostalgia di konser Westlife

Konser dibuka oleh penampilan penyanyi Indonesia, Judika, yang membawakan empat lagu yakni "Cinta Karena Cinta", "Sampai Kau Jadi Milikku", "Bagaimana Kalau Aku Tidak Baik-baik Saja", dan lagu milik grup tersebut berjudul "Beautiful in White".

Grup beranggotakan Shane Filan, Kian Egan, Nicky Byrne, dan Mark Feehily itu memulai penampilan mereka dengan lagu "Starlight", single pertama dari album terbaru Westlife bertajuk "Wild Dreams" yang rilis pada 2021.

Saat lagu tersebut dibawakan, teriakan antusias penonton pun menggema dari berbagai sudut. Melihat energi yang luar biasa dari para penggemarnya, Westlife pun tanpa ragu mengajak penonton melompat menikmati lagu.

"Ayo semuanya, kita melompat!" kata Shane di sela-sela penampilannya.

. Judika buka konser Westlife bawakan "Beautiful in White"

Usai membawakan lagu pertama, Westlife kemudian menyapa penonton dan kembali mengajak penonton menyanyi bersama. Shane bahkan meminta penonton mengikuti aba-abanya untuk menyanyikan bagian paling ikonik dari lagu "Uptown Girl".

"Selamat datang di 'The Wild Dreams Tour 2023". Halo, Jakarta! Ayo kita berdansa dan menyanyi bersama. Semuanya, ikuti aku," ujar Shane.

"Ayo teriak lebih kencang," ujarnya lagi yang semakin membangkitkan semangat penonton.

Setelah itu, lagu "Uptown Girl" pun dimainkan dan langsung membuat penonton histeris. Teriakan penonton yang ikut menyanyikan bait demi bait dari lagu tersebut juga semakin menggema.

Melalui konser "The Wild Dreams Tour", tampaknya Westlife memang ingin mengajak penonton bernostalgia dengan lagu-lagu mereka.

Lagu-lagu legendaris dan hit seperti "When You Look Like That", "Fool Again", "If I Let You Go", "My Love", "Swear It Again", "I Have A Dream", "What About Now", "Mandy", "Fly Without Wings", "Hello My Love", hingga "You Raise Me Up" turut dibawakan Westlife dalam konser tersebut.

. Lima lagu populer Westlife, apakah akan dibawakan malam ini?

. Westlife tambah satu pertunjukan pada 9 Februari 2023 di ICE BSD

Pewarta: Suci Nurhaliza
Editor: Ida Nurcahyani
COPYRIGHT © ANTARA 2023

Sentimen: positif (100%)