Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: BRI
Club Olahraga: Persita Tangerang
Kab/Kota: Tangerang, Solo
Tokoh Terkait
Hasil BRI Liga 1 Persita vs Persis: Pendekar Cisadane Ditahan Imbang Tanpa Gol oleh Laskar Sambernyawa
Liputan6.com Jenis Media: Bola
Liputan6.com, Jakarta Persita Tangerang dan Persis Solo gagal meraup poin penuh dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 yang dihelat di Indomilk Arena pada Sabtu (28/1/2023). Duo kesebelasan harus puas berbagi poin lantaran hanya mampu bermain imbang tanpa gol.
Persis sejatinya cukup aktif melancarkan serangan ke daerah pertahanan tuan rumah di awal babak pertama. Peluang bahkan langsung didapat Laskar Sambernyawa pada menit ke-2.
Fernando Rodriguez berupaya menyambut si kulit bundar di dekat kotak penalti Persita Tangerang. Sayang pantulan bola yang mengenai dadanya terlalu deras, sehingga jauh meninggalkan gawang Pendekar Cisadane.
Kesempatan emas kembali diperoleh tim tamu di menit ke-10. Alfath Fathier mencoba melakukan crossing kepada Rodriguez. Akan tetapi, upaya tersebut lagi-lagi tak mampu dimanfaatkan dengan baik, sehingga gagal berbuah gol.
Memasuki menit ke-18, giliran Persita yang mendapat ruang untuk mencetak angka pertama. Kerja sama apik dilakukan oleh tiga penggawa di depan jaring Persis. Pendekar Cisadane nyaris memecah kebuntuan kalau saja sundulan Vidal tidak melebar dari tiang gawang.
Kedua kesebelasan terus mencoba membongkar pertahanan masing-masing. Akan tetapi, tak ada satu gol pun yang mampu diciptakan hingga pertandingan berjalan lebih dari 30 menit.
Persita Tangerang balik menebar ancaman di sekitar gawang Persis Solo pada menit ke-35. Ramiro Fergonzi mengirim umpan apik kepada Hanis Sagara, tetapi gagal dituntaskan dengan maksimal oleh pemain berusia 23 tahun.
Vidal sempat menjebol jaring Laskar Sambernyawa di menit 39. Akan tetapi, aksi tersebut dianulir lantaran dirinya sudah berada dalam posisi offside.
Situasi tak banyak berubah di lima menit akhir babak pertama waktu normal. Pendekar Cisadane dan Laskar Sambernyawa sama-sama belum mampu memecah kebuntuan. Alhasil, skor 0-0 bertahan hingga turun minum.
Sentimen: negatif (66.6%)