Sentimen
Positif (87%)
24 Jan 2023 : 15.33
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Boston Celtics

Tokoh Terkait

Hasil NBA: Mengejutkan, Magic Hentikan 9 Kemenangan Beruntun Celtics

24 Jan 2023 : 15.33 Views 1

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Bola

Hasil NBA: Mengejutkan, Magic Hentikan 9 Kemenangan Beruntun Celtics

Liputan6.com, Jakarta- Orlando Magic secara mengejutkan berhasil menghentikan rentetan sembilan kemenangan beruntun Boston Celtics. Magic menang 113-98 pada lanjutan NBA 2022/2023, Selasa (24/1/2023) siang WIB.

Pada laga di Amway Center itu, Magic menyambut kembali Jonathan Isaac yang sudah sembuh dari cedera panjang. Isaac sampai absen bermain di NBA selama dua setengah tahun.

Kekalahan ini menjadi yang pertama bagi Boston Celtics sejak 3 Januari 2023 ketika keok dari Oklahoma City Thunder.

Kembalinya Isaac jadi tambahan motivasi bagi Magic untuk meraih kemenangan. Isaac tampil cukup baik di laga pertamanya. Dia mencetak 10 poin, tiga rebound dan dua steal. Isaac bermain selama sembilan setengah menit.

Rookie Paolo Banchero yang menjadi bintang kemenangan Magic. Pria keturunan Italia itu mencetak poin terbanyak dengan 23 angka di laga kali ini.

Center Wendell Carter Jr. juga bermain cemerlang dengan meraih double-double 21 poin dan 11 rebound untuk Magic.

Di kubu Celtics, Jayson Tatum dan Jaylen Brown sebenarnya sudah tampil cemerlang. Keduanya pemain ini sama-sama menyumbang 26 poin.

Berita Video, Termasuk Aksi Individual Jaylen Brown Ini Dia 10 Aksi Terbaik NBA Hari Ini

Sentimen: positif (87.7%)