Sentimen
Negatif (79%)
24 Jan 2023 : 01.27
Informasi Tambahan

Event: vaksinasi

Kasus: covid-19

Tokoh Terkait

Charlie Puth Positif Covid-19

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Hiburan

24 Jan 2023 : 01.27
Charlie Puth Positif Covid-19
Jakarta, CNN Indonesia --

Musisi Charlie Puth mengungkapkan dirinya positif Covid-19 pada Kamis (16/12). Ia menyebut fase terburuk sudah lewat.

"Halo semua. Saya dapat hasil positif Covid pagi ini. Saya tidak merasa luar biasa tapi saya pikir yang terburuk sudah lewat," kata Puth dalam kicauannya di media sosial, Kamis (16/12).

"Saya menulis kepada kalian perkembangan ini.. berharap bahwa kalian aman dan berhati-hati di musim liburan ini. Cinta kalian semua dan saya akan berbicara kepada kalian sesegera mungkin," lanjutnya.

-

-

Hasil diagnosis Puth ini datang tak lama setelah sejumlah selebritas teruji positif Covid-19 dalam beberapa pekan terakhir, seiring pelonggaran pengetatan akibat Covid-19 di Amerika Serikat.

Sebelum Charlie Puth, musisi Doja Cat dan Keira Knightley juga mengaku positif Covid-19.

[Gambas:Twitter]

Amerika Serikat kembali menjadi sorotan setelah total kasus kematian akibat Covid-19 di negara itu sudah menembus 800 ribu pada awal pekan ini.

Dengan data ini, AS masih menjadi negara dengan tingkat kematian akibat Covid-19 tertinggi di dunia.

The Guardian melaporkan bahwa kematian akibat Covid-19 di AS menembus angka 800 ribu setelah melaporkan kasus baru pada Selasa (14/12) lalu.

Berdasarkan data Worldometer, setelah ditambah 1.802 kasus pada Rabu dan 1.690 kasus di hari ini, total kematian akibat infeksi virus corona di Negeri Paman Sam kini sudah mencapai 823.390.

Menurut penelusuran The Guardian, total kematian karena Covid-19 ini hampir sama dengan jumlah warga AS yang meninggal akibat jantung dan stroke setiap tahunnya.

Para ahli kesehatan di AS menganggap angka kematian yang tinggi ini sangat memilukan. Pasalnya, vaksin yang efektif sebenarnya sudah tersedia luas di AS.

Namun saat ini, baru sekitar 200 juta penduduk atau setara 60 persen populasi AS yang sudah divaksinasi. Mereka pun mendesak agar pemerintah terus menggenjot program vaksinasi.

(Tim/end)

[-]

Sentimen: negatif (79.9%)