Bandara Bali Utara Tunggu Penlok, Kemenhub Malah Mau Perluas Ngurah Rai
Detik.com Jenis Media: Ekonomi
Bandara Internasional Bali Utara hingga kini belum juga menunjukkan progres pembangunan yang signifikan. Pasalnya, sampai saat ini PT BIBU Panji Sakti selaku pemrakarsa proyek sekaligus pihak yang akan membangun Bandara Bali Utara belum mengantongi penetapan lokasi atau penlok pembangunan bandara yang akan dilakukan di pesisir utara Buleleng itu.
Di sisi lain, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) selaku pihak yang berwenang memberikan penlok justru memiliki rencana lain.
Direktur Utama PT BIBU Panji Sakti, Erwanto Sad Adiatmoko Hariwibowo mengatakan pihaknya sudah menyiapkan berbagai hal untuk membangun bandara. Mulai dari komitmen investasi dari investor hingga komitmen kerja sama dengan para kontraktor.
Namun, sampai saat ini pihaknya belum bisa memulai pekerjaan karena masih menunggu penlok pembangunan bandara dari Kementerian Perhubungan. Padahal, bila penlok sudah turun, pihaknya akan langsung tancap gas pembangunan Bandara Bali Utara.
"Persiapan sih sudah melangkah cukup jauh lah, makanya tidak mungkin dihentikan. Persiapan sudah signifikan, tinggal penlok turun langsung groundbreaking, siap sekali kita," ungkap pria yang akrab disapa Iwan ini saat berbincang dengan detikcom, di kantornya yang terletak di kawasan BSD, Tangerang Selatan, Rabu (18/1/2023).
"Sekarang bolanya di Kemenhub, kalau penlok keluar langsung jalan kita proyeknya," ujarnya.
Iwan menjelaskan pihaknya sudah meneken komitmen investasi dengan lembaga United Nations Sustainable Development Group (UNASDG) sebesar Rp 50 triliun. Dana segitu besar bakal digunakan untuk membangun bandara, aerocity, dan pengembangan aerotropolis. Khusus bandara sendiri biayanya mencapai Rp 17 triliun.
"Kita ini investasi sendiri, murni tanpa APBN. Karena skemanya KPBU," sebut Iwan.
Kontraktornya sendiri sudah ada China Construction First Group Corp. Ltd (CCFG) yang merupakan anak usaha salah satu BUMN terbesar di Negeri Tirai Bambu, China State Construction Engineering Corp. Ltd (CSCEC). Pihaknya juga menjalin kerja sama dengan kontraktor BUMN.
Sambil menunggu penlok keluar dari Kemenhub, Iwan menyatakan pihaknya sudah berkoordinasi dengan Kepala Badan Perencanaan Nasional (Bappenas) Suharso Monoarfa untuk mengeluarkan surat penetapan KPBU kepada PT BIBU Panji Sakti untuk menggarap Bandara Internasional Bali Utara.
"Bappenas itu minta kita loncat lebih awal, tanpa ada penlok kita langsung dapat penetapan KPBU. Nah itu sudah dikeluarkan surat oleh Bappenas bahwa usulan KPBU itu sudah ada, kita tinggal tunggu balasan dari Kemenhub. Surat itu meminta kita menyiapkan segala hal soal KPBU itu, setelah KPBU selesai diharapkan penlok turun," Ungkap Iwan.
Bersambung ke halaman selanjutnya.Sentimen: positif (76.2%)