Sumber Kekayaan Venna Melinda yang Tak Pusingkan Harta Gono-Gini dengan Ferry Irawan
Detik.com Jenis Media: Ekonomi
Jakarta -
Venna Melinda tengah menjadi perbincangan publik setelah dirinya melaporkan sang suami, Ferry Irawan, ke polisi atas dugaan KDRT. Karena hal itu juga, tidak lama lagi Venna Melinda akan menggugat cerai Ferry Irawan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Meski ingin bercerai, Venna Melinda dikabarkan tak khawatir soal harta gono gini. Hal ini dikarenakan sejak menikah Venna Melinda dan Ferry Irawan tak memiliki harta bersama atau pisah harta.
Di luar itu, diketahui juga bahwa Venna Melinda memiliki sederet sumber penghasilan lain yang membuatnya tidak memiliki kekhawatiran atas harta gono gini. Nah penasaran dari mana saja sumber kekayaan Venna Melinda? Berikut ulasannya dirangkum detikcom.
1. Artis
Hingga saat ini, Venna Melinda dikenal sebagai seorang aktris, model dan politisi. Pada 1988, ia main di film Catatan Si Boy II sebagai Priska.
Namanya juga tak asing di dunia sinetron. Tercatat ada enam sinetron yang pernah Venna bintangi. Beberapa di antaranya yakni Bulan Bukan Perawan dan Tersanjung 5.
2. Politisi
Venna terjun ke dunia politik pada 2009. Bersama Partai Demokrat, Venna menjadi anggota DPR RI pada periode 2009-2018. Untuk saat ini, Venna tercatat sebagai kader Partai Persatuan Indonesia (Perindo).
Selama menjadi anggota DPR, btercatat memiliki harta kekayaan mencapai Rp 29,4 miliar seperti dilaporkan dalam situselhkpn.kpk.go.id. Di luar itu, sebagai mantan Anggota DPR dirinya juga berhak untuk menerima uang pensiun seumur hidup.
3. YouTube
Mengikuti jejak artis lain, Venna Melinda membuka akun YouTube. Akun miliknya yaitu Venna Melinda Channel hingga saat ini telah memiliki 471 ribu subscriber.
Kebanyakan kontennya adalah kegiatan sehari-hari dengan keluarga. Ia juga kerap mengundang rekan artis untuk berbincang di kanal YouTubenya.
4. Endorsement
Walau tidak seramai artis lain, tapi Venna Melinda juga menerima banyak tawaran endorsement di Instagramnya. Beragam produk menggunakan jasanya untuk promosi termasuk salon kecantikan hingga biro perjalanan haji dan umrah.
5. Bisnis Kuliner
Dengan kekayaan yang dimiliki, Venna Melinda ikut merambah bisnis kuliner. Ia memiliki brand kue kekinian yang bernama Vennas Cake.
6. Bisnis Fashion
Belum lama ini, Venna Melinda menjajal bisnis di bidang fashion. Ia membuat kolaborasi dengan brand La Sabelle milik Melisa Etna Tiara.
7. Aset Properti
Di luar sederet bisnisnya ini, Venna Melinda mempunyai banyak aset properti yang menambah kekayaan miliknya. Belum lagi kendaraan mewah hingga aset harta bergerak yang dimilikinya membuatnya tajir melintir dan bergelimang harta.
Masih berdasarkan laporan LHKPN terakhirnya, Venna Melinda diketahui memiliki beberapa bidang tanah yang nilainya sebesar Rp 27,2 miliar.
(fdl/fdl)
Sentimen: positif (80%)