Sentimen
Positif (50%)
18 Jan 2023 : 11.18
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Bentley

Kasus: pembunuhan, penembakan

Tokoh Terkait

Serial Terlaris di AS, Yellowstone Musim 4, Tayang di Mola

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Hiburan

18 Jan 2023 : 11.18
Serial Terlaris di AS, Yellowstone Musim 4, Tayang di Mola
Jakarta, CNN Indonesia --

Yellowstone, serial terlaris di Amerika Serikat saat ini, telah memasuki musim keempatnya. Serial ini dapat ditonton dengan mudah dan eksklusif hanya di aplikasi streaming Mola.

Para penggemar film sebaiknya tak melewatkan serial yang sempat meraih penghargaan berturut-turut pada Western Heritage Awards 2019 dan 2020 pada kategori Drama Fiksi Terbaik ini. Mengutip Variety, berdasarkan hasil perhitungan Nielsen, serial ini menarik 14,7 juta pemirsa pada malam pemutaran perdana pada 7 Desember 2021 silam.

Dengan angka tersebut, Yellowstone menyandang posisi nomor satu di semua platform penayangan sepanjang tahun 2021. Lebih dari itu, serial dengan bintang utama Kevin Coastner ini pun tercatat menjadi serial dengan jumlah penonton penayangan perdana terbanyak setelah Walking Dead pada 2017.

Rating pemirsa yang dilansir melalui website Rotten Tomatoes pun mencatatkan presentase kepuasan pemirsa dan kritikus yang terus meningkat di setiap musim penayangan. Pada musim pertama, serial yang pertama kali dirilis pada tahun 2018 ini mendapatkan presentase 53 persen, kemudian di musim kedua menjadi 88 persen dan melesat jadi 100 persen di musim ketiga.

-

-

Episode baru Yellowstone musim keempat ini bisa dinikmati setiap hari Jumat di Mola. Artinya, serial bisa menjadi tontonan wajib di akhir pekan. Pasalnya, selain setiap episode mempunyai jawaban, juga pertanyaan baru pula di akhir cerita, serial ini pun sangat memanjakan dengan visual keindahan alam yang menyejukkan mata.

John Dutton (diperankan oleh Kevin Costner), kepala keluarga sekaligus pemilik peternakan Yellowstone, masih terus berjuang mempertahankan tanah dan peternakannya. Dengan segala upaya, dia tetap mencari kejelasan pasca penembakan oleh sekelompok orang tak dikenal, meskipun kondisi fisiknya belum maksimal. Dia pun sudah memutuskan tak akan memaafkan orang di balik pembantaian keluarganya yang meninggalkan luka dan trauma.

Sebaliknya, siapa sangka, Kayce (Luke Grimes), putra dari John yang pada musim pertama memiliki hubungan renggang dengan ayahnya, kini lambat laun jadi berubah. Apalagi setelah terjadi kasus penembakan, dirinya semakin yakin melindungi keluarganya.

Amarah Beth (Kelly Reilly), putri John Dutton pun semakin tak terbendung. Dia yakin, saudara laki-lakinya Jamie (Wes Bentley), memiliki andil tak kecil dalam peristiwa penyerangan yang meninggalkan bekas luka bakar cukup parah di tubuh Beth. Di sisi lain, Beth dan suaminya Rip Wheeler (Cole Hauser), mendapatkan hadiah tak terduga yang bisa mengubah kehidupan rumah tangga mereka.

Dendam atas pembantaian kepemilikan tanah Yellowstone jadi tak tertahankan. Rip Wheeler turut tak mampu membendung emosi, hingga merasa harus menjadi hakim sendiri bagi orang-orang diyakininya layak untuk mati.

Lebih lanjut, Yellowstone musim keempat diyakini bakal semakin menarik dengan penambahan karakter-karakter baru pada musim terbaru, dibintangi aktor dan aktris ternama seperti Jackie Weaver sebagai Caroline Warner, CEO Market Equities yang mencoba menghancurkan cengkeraman John Dutton di tanah Yellowstone yang luas.

Kemudian, ada Piper Perabo sebagai pengunjuk rasa yang menentang kepolisian yang melindungi pertanian industri dan pembunuhan hewan; Kathryn Kelly sebagai seorang teknisi dokter hewan yang memulai hubungan dengan koboi peternakan Dutton; serta Finn Little sebagai memerankan Carter, seorang pemuda unik yang menyerupai Rip.

Apakah musim keempat ini akan mengungkap siapa dalang dibalik pembantaian keluarga Dutton? Akankah keluarga Dutton memenangkan kembali seluruh tanah warisannya? Saksikan serial Yellowstone musim 4 yang sudah memasuki episode keempat saat ini juga melalui aplikasi streaming Mola.

(rea/rea)

Sentimen: positif (50%)