Sentimen
Positif (100%)
16 Jan 2023 : 03.37
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Malang, Banyuwangi, Gresik, Cirebon, Banjarnegara, Senayan, Penjaringan, Tegal

Jokowi Apresiasi Pelaksanaan Champion SAC Indonesia

16 Jan 2023 : 10.37 Views 1

Detik.com Detik.com Jenis Media: Sport

Jokowi Apresiasi Pelaksanaan Champion SAC Indonesia
Jakarta -

Presiden Joko Widodo mengapresiasi pelaksanaan Energen Champion Student Athletics Championships (SAC) Indonesia. Itu disampaikannya saat menghadiri puncak gelaran National Championship di Stadion Madya GBK, Jumat sore (13/1/2023).

Jokowi menjelaskan bahwa kompetisi atletik pelajar terbesar di Tanah Air ini sangat dibutuhkan untuk memajukan seluruh lini olahraga. Sebab atletik yang menjadi induk dari semua cabang olahraga.

"Sepakbola tanpa sebuah speed atau kecepatan lari, kalah. Futsal juga perlu atletik. Semuanya basic-nya ada di sini, sehingga saya sangat mengapresiasi, menghargai apa yang telah dilakukan oleh PASI. Pembinaan dari bawah, pembinaan dari daerah, pembinaan dari sekolah, pembinaan dari madrasah, bagus sekali," tuturnya.

-

-

Jokowi menilai bahwa pembinaan dari daerah sangat penting dilakukan untuk menyaring bibit-bibit di daerah yang memiliki kemampuan terbaik. Selain itu, Presiden melanjutkan, bibit-bibit terbaik tersebut kemudian akan dibina secara khusus oleh PB PASI.

"Ini saya sangat senang sekali apa yang dilakukan oleh PB PASI ini pembinaan dari bawah, pembinaan dari sekolah-sekolah, pembinaan dari madrasah-madrasah yang kompetisinya ada di daerah-daerah. Dari situlah nanti penjaringan bibit-bibit itu akan kelihatan, mana yang bagus ini, Banyuwangi, Jawa Timur, Sumatra Utara, tinggal ngambil PB PASI. Yang bagus-bagus dibina khusus di PB PASI," tutur Jokowi dalam keterangan pers.

Lebih lanjut, Jokowi meminta agar pembinaan dari tingkat paling bawah tidak hanya dilakukan oleh PASI, tetapi juga dilakukan oleh persatuan cabang olahraga lainnya.

"Ini saya kira mestinya tidak hanya di PASI saja, bisa dilakukan di seluruh cabang olahraga dimulai dari tingkat yang paling bawah, entah tingkat kampung, entah tingkat kecamatan, entah tingkat desa, semuanya," ujar Jokowi.

Selain Presiden Jokowi, final Energen Champion SAC National Championship juga dihadiri oleh Ketua Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) Luhut Binsar Pandjaitan, Menpora Zainudin Amali, Mensesneg Pratikno, Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno serta Ketua Umum KONI Pusat Marciano Norman.

Rangkaian musim perdana kompetisi atletik pelajar terbesar Tanah Air, Energen Champion SAC Indonesia 2022 mencapai puncaknya. Setelah secara maraton melangsungkan kualifikasi tingkat regional di sembilan qualifiers sejak akhir Agustus hingga Desember 2022. Dilanjutkan dengan fase bergengsi National Championship di Stadion Madya GBK, Senayan, Jakarta yang berlangsung pada 11 hingga 13 Januari 2023.

Masing-masing nomor lomba telah menemukan sosok champion. Mulai dari nomor sprint 100 meter putra dan putri, middle distance 1.000 meter putra dan putri, long jump putra dan putri, shot put putra dan putri, serta relays 4x100 meter putra dan putri.

Selain memperebutkan gelar juara, para pelajar terbaik mewakili sembilan regional qualifiers yang tampil pada final National Championship juga bersaing sengit demi mendapatkan kesempatan training camp ke Australia. Yang hanya ada satu slot dari masing-masing nomor lomba. Dari nomor 1.000 meter, Aziyyati Dina Amalina dari SMAN 1 Pabelan dan Yad Hafizudin siswa MAS Al Ijtihad Danger sukses meraih gelar champion sekaligus tiket berangkat ke Australia.

Persaingan sengit nomor estafet 4x100 meter juga tak kalah seru dan sengit. Di sektor putra, regu MAN 2 Gresik berhasil menjadi champion sekaligus merebut tiket ke Australia. Sedangkan di sektor putri, regu SMKN 1 Bawang (Banjarnegara) pemenangnya.

Pada nomor bergengsi sprint (100 meter), Yogi dari SMAN 1 Surade dengan catatan waktunya 11,06 detik berhasil mengantarkannya ke podium champion putra. Sedangkan di sektor putri ada Dihanis Arsita dari SMAN 4 Malang yang finis terdepan dengan catatan waktu 13,16 detik. Meskipun catatan itu lebih rendah dari perolehannya di babak regional qualifiers.

Dari nomor lapangan, arena tolak peluru melahirkan penajaman rekor pada persaingan putra dan putri. Salsyabila Aprilianti dari SMAN 3 Tegal menjadi perbincangan hangat dalam babak final Energen Champion SAC National Championship. Ia berhasil mencatatkan tolakan terjauh dan mengklaim satu tiket Australia.

Begitu juga dengan Bayanillah yang sangat dominan. Sejak awal, siswa SMAN 7 Cirebon itu selalu memimpin. Bahkan sampai ke final. Plus mempertajam rekor tolakan. Di nomor lompat jauh, gelar champion putri diraih Winney Maharati Ruung dari SMAN 1 Tanjung. Sedangkan gelar champion di sektor putra diraih Firli Sahputra dari SMKN 2 Medan.

Dalam kesempatan yang sama, Luhut juga mengungkapkan bahwa kolaborasi antara PB PASI dan DBL Indonesia melalui edisi perdana Energen Champion SAC Indonesia 2022 ini bertujuan mencari bibit atlet potensial mulai dari level akar rumput.

"Harus dimulai dari bawah, jadi tidak mungkin kita ujug-ujug langsung dapat prestasi bagus. Pada edisi perdana dengan sekarang 31 ribu peserta dari sembilan regional qualifiers, mungkin bisa dapat 20-an orang yang bagus. Tapi bukan hanya olahraganya saja, tapi juga memajukan persatuan dan kesatuan dan suasana gembira. Tahun ini (2023), kami akan bikin yang lebih besar lagi, dengan lebih banyak kota untuk menjaring dari bawah atlet-atlet atletik yang baru," kata Luhut.

Simak Video "Cek Mal Usai Pencabutan PPKM, Jokowi Senang Ekonomi Makin Hidup"
[-]

Sentimen: positif (100%)