Sentimen
Positif (99%)
15 Jan 2023 : 17.52

Hasil Final Malaysia Open 2023: Tumpas Pasangan China, Fajar/Rian Rebut Gelar Juara

15 Jan 2023 : 17.52 Views 4

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Bola

Hasil Final Malaysia Open 2023: Tumpas Pasangan China, Fajar/Rian Rebut Gelar Juara

Liputan6.com, Jakarta - Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjuarai Malaysia Open 2023 usai membungkam Liang Wei Keng/Wang Chang asal China 21-18, 18-21, 21-13 di Axiata Arena, Minggu (15/1/2023).

Pertandingan berdurasi 67 menit ini berlangsung sengit. Liang/Wang sempat unggul 3-1, sebelum Fajar/Rian balik memimpin 6-5 di awal laga.

Fajri terus melesat hingga 12-7, 16-12, dan 19-13. Liang/Wang mampu mendekat dengan merebut empat poin beruntun saat Fajar/Rian dalam posisi match point. Namun, keunggulan lebar yang dimiliki membawa Fajar/Rian mengamankan gim pembuka.

Fajar/Rian tercecer 0-4 di awal laga, tapi kemudian bisa menyamakan kedudukan. Kedua pasangan kemudian saling jual beli serangan, sebelum Fajar/Rian unggul 11-9 pada interval.

Namun, duel berlanjut sengit ke 12-12. Liang/Wang bahkan balik memimpin 16-14. Keduanya bisa mempertahankan keunggulan dan memaksa rubber.

Pertarungan sengit hadir di gim penentu. Kedua pasangan tidak bisa menciptakan keunggulan lebar untuk menguasai pertandingan. Dalam kedudukan 10-9, Fajar/Rian akhirnya menemukan momentum dengan merebut lima angka beruntun.

Mereka lalu sukses menjaga keunggulan demi merebut gelar level Super 1000 untuk pertama kali sepanjang karier.

Fajar/Rian menjadi ganda putra Indonesia kesembilan yang menjuarai Malaysia Open. Mereka mengikuti jejak Bobby Ertanto/Christian Hadinata, Rexy Mainaky/Ricky Subagja, Tony Gunawan/Halim Haryanto, Tony Gunawan/Candra Wijaya, Sigit Budiarto/Candra Wijaya, Markis Kido/Hendra Setiawan, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Hasil ini sekaligus mempertahankan bagus Fajar/Rian dalam satu tahun terakhir. Sejak 2002, mereka sebelumnya sukses memenangkan Swiss Open, Indonesia Masters, Malaysia Masters, dan Denmark Open.

Fajar/Rian juga masuk final Korea Open, Thailand Open, Malaysia Open, dan Singapore Open. Kinerja tersebut membawa mereka ke peringkat satu dunia.

Berita video highlights partai seru Final Denmark Open 2022 sektor ganda putra antara Fajar / Rian melawan Minions, Marcus / Kevin, Minggu (23/10/2022) malam hari WIB.

Sentimen: positif (99.9%)