Sentimen
Positif (76%)
16 Jan 2023 : 00.10
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Kawasaki

Tokoh Terkait

Generasi Baru Z125 Contek Desain Moge Kawasaki

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Otomotif

16 Jan 2023 : 00.10
Generasi Baru Z125 Contek Desain Moge Kawasaki

Tim | CNN Indonesia

Selasa, 18 Sep 2018 17:33 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Kawasaki memperkenalkan desain baru model paling kecil Ninja 125 dan versi naked Z125. Penampilan baru keduanya sekarang banyak mengadopsi bahasa desain "Sugomi" mirip saudara-saudaranya yang punya kapasitas mesin lebih besar, seperti Z800, Z900, dan Z1000.Kedua model dirancang di atas sasis tubular seperti H2. Keduanya juga menggunakan mesin yang sama, yakni satu silinder 125 cc berpendingin udara bertenaga 15 PS.Kendati anak bungsu, Z125 punya penampilan agresif seperti desain klan Z. Ukuran bodinya lebih lebar dari Ninja 125 namun lebih pendek. Motor ini juga ramah buat bikers muda karena tinggi joknya 785 mm.
Kawasaki Ninja 125. (Foto: Kawasaki)
Sedangkan gaya Ninja 125 mengadopsi garis-garis desain dan grafis mengikuti ZX-10RR yang ditunggangi juara WorldSBK tiga kali berurutan Jonathan Rea. Bikers mesti berkendara sedikit menunduk menggunakannya dengan tinggi jok 815 mm.Dalam keterangan resminya pekan lalu, Kawasaki menyebut Ninja 125 dan Z125 ditujukan buat para pemilik izin mengemudi kategori A1 yang berlaku di Eropa. Bikers pada kategori itu hanya boleh menunggangi sepeda motor maksimal 125 cc.
Di dalam negeri, Kawasaki Motor Indonesia tidak menjual Ninja 125. Namun Z125, model Pro SE, saat ini ditawarkan dengan harga Rp33,2 juta.Generasi baru Ninja 125 dan Z125 bakal meluncur di pameran otomotif Intermot di Cologne, Jerman, pada 2 Oktober 2018. (fea/fea)

Sentimen: positif (76.2%)