Sentimen
Negatif (88%)
15 Jan 2023 : 02.00
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Lecce, AC Milan

Event: Liga Italia

Tokoh Terkait
Theo Hernandez

Theo Hernandez

Brahim Diaz

Brahim Diaz

Pierre Kalulu

Pierre Kalulu

Lecce Vs Milan: Rossoneri Ditahan Imbang 2-2

15 Jan 2023 : 09.00 Views 1

Detik.com Detik.com Jenis Media: Bola

Lecce Vs Milan: Rossoneri Ditahan Imbang 2-2
Lecce -

AC Milan hanya bermain imbang 2-2 saat bertandang ke markas Lecce pada pekan ke-18 Liga Italia musim ini. Rossoneri sempat tertinggal dua gol sebelum akhirnya mampu menyamakan kedudukan.

Bermain di Via del Mare, Minggu (15/1/2023) dini hari WIB, tuan rumah memimpin dua gol lebih dulu di babak pertama lewat gol bunuh diri Theo Hernandez di menit ke-3 dan sundulan Federico Baschirotto pada menit ke-23.

Namun Milan bangkit pada babak kedua dan berhasil menyamakan kedudukan lewat Rafael Leao (58') dan Davide Calabria (70'). Milan pun terhindar dari kekalahan meski gagal menang.

-

-

Tambahan satu poin membuat Milan ada di urutan kedua klasemen sementara Serie A dengan 38 poin, sedangkan Lecce menempati posisi 12 dengan 20 poin.

[Gambas:Opta]

Jalannya pertandingan

Milan sudah tertinggal satu gol sejak menit ke-3. Blunder dari Pierre Kalulu membuat bola direbut Federico Di Francesco yang kemudian melepaskan crossing ke kotak penalti. Theo Hernandez berupaya memotong umpan, namun bola masuk ke gawang sendiri.

Milan hampir menyamakan kedudukan pada menit ke-10. Tommaso Pobega mendapat peluang di kotak penalti, namun tembakannya diblok kiper Lecce, Wladimiro Falcone. Bola rebound disambar Olivier Giroud, tapi tembakannya melenceng dari sasaran.

Alih-alih mencetak gol, Milan justru kembali kebobolan pada menit ke-23. Lewat situasi sepak pojok, bola dialirkan kepada Morten Hjulmand yang berada di luar kotak penalti.

Gelandang asal Denmark itu kemudian melepaskan umpan yang disambut Federico Baschirotto dengan sundulan yang bersarang di sudut kanan gawang Milan yang dijaga Ciprian Tatarusanu. Milan tertinggal 0-2.

Hampir saja Lecce unggul tiga gol, namun sepakan jarak jauh Gabriel Strefezza pada menit ke-25 diamankan Tatarusanu. Milan punya peluang lewat Giroud pada menit ke43, namun sundulannya mampu diselamatkan Falcone. Skor 2-0 bertahan hingga jeda.

Pada babak kedua, Milan berhasil menipiskan jarak pada menit ke-58. Tembakan jarak dekat Giroud berhasil ditepis Falcone, tetapi sapuan bola malah mengarah ke Rafael Leao.

Meski berada di sudut sempit, ia mampu melepaskan tembakan ke pojok kiri gawang yang gagal dihalau oleh Falcone. Gol tersebut menambah motivasi para pemain Milan, yang akhirnya berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-70.

Crossing Pobega dari sisi kiri berhasil disundul Giroud ke arah Davide Calabria, yang kemudian menuntaskan umpan itu juga dengan sundulan ke arah gawang tanpa bisa dijangkau Falcone. Skor menjadi sama kuat, 2-2.

Milan berupaya menambah gol ketiga, namun hingga laga usai, skor imbang 2-2 tetap tak berubah.

Susunan pemain

Lecce: Falcone, Gendrey, Baschirotto, Umtiti, Pezzella (Gallo 62'), Alexis Blin, Hjulmand, Joan Gonzalez (Maleh 62'), Strefezza (Oudin 89'), Colombo (Banda 72'), Di Francesco (Persson 72').

AC Milan: Tatarusanu, Hernandez (Dest 46'), Tomori, Kalulu, Calabria (Kjaer 86'), Pobega (Vranckx 86'), Bennacer, Rafael Leao, Brahim Diaz (Origi 69'), Saelemaekers (Messias 46'), Giroud.

(adp/rin)

Sentimen: negatif (88.9%)