Sentimen
Positif (79%)
13 Jan 2023 : 20.51
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Milwaukee Bucks

Heat menangi duel dua tim pincang kontra Bucks

13 Jan 2023 : 20.51 Views 6

Antaranews.com Antaranews.com Jenis Media: Sport

Heat menangi duel dua tim pincang kontra Bucks

Jakarta (ANTARA) - Miami Heat memenangi duel dua tim yang tengah dalam keadaan pincang kontra Milwaukee Bucks dengan skor 108-102 di FTX Arena, Florida, Jumat WIB.

Kedua tim tak diperkuat banyak nama-nama penting dalam pertandingan kali ini. Kyle Lowry, Tyler Herro, dan Caleb Martin yang biasanya jadi bagian pancamula absen dari Heat.

Sementara Bucks kehilangan Giannis Antetokounmpo, Grayson Allen, Khris Middleton, Serge Ibaka, dan Joe Ingles.

Pada akhirnya, Heat keluar sebagai pemenang disokong raihan dwiganda Bam Adebayo dan Jimmy Butler, masing-masing berupa 24 poin dan 12 rebound serta 17 poin dan 11 rebound.

. Pacers kehilangan Tyrese Haliburton setidaknya dua pekan ke depan

Gabe Vincent jadi pendulang angka terbanyak Heat dengan 28 poin, Victor Oladipo menyumbang 14 poin dari bangku cadangan, sedangkan Max Strus turut mencapai dwiganda lewat 12 poin dan 10 rebound.

Jrue Holiday yang jadi bintang kemenangan Bucks di gim sebelumnya kembali tampil apik dengan membukukan dwiganda 24 poin dan 11 rebound.

Jevon Carter menyusul lewat 18 poin, Jordan Nwora 16 poin, AJ Green 15 poin, dan Bobby Portis 12 poin.

. Jayson Tatum pimpin Celtics redam daya ledak Nets

Hasil ini memperbaiki kurva performa Heat yang memenangi tiga gim dalam empat penampilan terakhir, sementara Bucks menelan dua kekalahan dalam empat gim terakhir, demikian catatan situs resmi NBA.

Bucks yang menutup kuarter pertama dengan keunggulan keunggulan 24-14 sempat mengawali periode berikutnya untuk memperlebar marjin menjadi 32-17, tapi perlahan-lahan jarak itu terkikis bahkan paruh pertama ditutup dengan skor berimbang 45-45.

Paruh kedua dikuasai oleh Heat, terutama kuarter keempat di mana mereka sempat melesat sejauh 101-85 melalui tembakan hook Butler saat pertandingan tinggal menyisakan empat menit 34 detik.

Bucks merebut momentum di akhir laga, tapi itu hanya cukup untuk memperkecil kekalahan 102-108 dari Heat.

Kedua tim tentu berharap kondisi roster mereka akan jauh lebih baik ketika melakoni pertemuan berikutnya pada Minggu (15/1) WIB masih di FTX Arena.

. Thunder akhiri paceklik kemenangan tandang di markas Sixers
. LeBron James-Kevin Durant pimpin jajak pendapat kedua All-Star

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Irwan Suhirwandi
COPYRIGHT © ANTARA 2023

Sentimen: positif (79.9%)