Sentimen
Negatif (96%)
13 Jan 2023 : 19.26
Informasi Tambahan

Event: vaksinasi

Novak Djokovic Peringatkan Para Rival Jelang Australia Open 2023: Banyak Petenis Besar yang Tumbang : Okezone Sports

13 Jan 2023 : 19.26 Views 5

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Sport

Novak Djokovic Peringatkan Para Rival Jelang Australia Open 2023: Banyak Petenis Besar yang Tumbang : Okezone Sports

NOVAK Djokovic peringatkan para rival jelang Australia Open 2023. Menurut petenis unggulan asal Serbia tersebut, banyak yang tumbang di ajang Grand Slam tersebut pada edisi-edisi terdahulu.

Djokovic merupakan peraih 21 gelar Grand Slam. Dia akan kembali ke Australia Open setelah gagal tampil pada tahun lalu akibat masalah aturan vaksinasi hingga dirinya dideportasi.

Novak Djokovic

Kenyataan itu semakin buruk setelah dia menerima kabar bahwa rival tersulitnya, Rafael Nadal meraih juara. Hal itu membuatnya kini tertinggal satu gelar Grand Slam di belakang petenis asal Spanyol itu (22 gelar).

Djokovic sangat berambisi untuk memenangkan gelar ke-10 di Australia Open nanti. Dia pun sudah menjalani persiapan terbaik dengan latih tanding bersama runner-up tahun lalu, Daniil Medvedev sepekan sebelumnya.

"Saya tidak bisa meminta persiapan yang lebih baik menjelang Australia Open," kata Djokovic setelah latihan pada Rabu lalu, dikutip laman Sports.ndtv, Jumat (13/1/2023).

"Saya suka bermain di Australia. Hasil saya adalah buktinya,” lanjutnya.

Djokovic bakal menghadapi petenis Spanyol peringkat 75, Roberto Carballes Baena dalam pertandingan pembukaannya pada 16 Januari besok. Meski begitu, dia dihadapi dengan calon lawan yang sulit.

Follow Berita Okezone di Google News

Beruntung tak ada petenis nomor satu dunia, Carlos Alcaraz di ajang ini karena cedera. Tapi Djokovic masih berpotensi menghadapi Petenis Yunani, Stefanos Tsitsipas (ranking 4 dunia), Casper Ruud (3/Norwegia), Nick Kyrgios selauk tuan rumah, dan tentunya Rafael Nadal.

Carlos Alcaraz

Selain melihat para lawannya, Djokovic juga tentu menyadari bahwa dirinya adalah salah satu petenis unggulan di sini. Menurutnya, siapa saja bisa dikalahkan di sini, dan itu seharusnya berlaku dua arah bagi para lawan dan juga dirinya.

"Tidak ada yang tak terkalahkan. Kami telah melihat petenis terbesar dalam sejarah permainan kalah dalam beberapa pertandingan besar,” pungkasnya.

Sentimen: negatif (96.8%)