Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Malang, Jagakarsa
Tokoh Terkait
Alasan Aji Yusman Tak Pakai BPJS atau Asuransi, Rela Harta Habis
Detik.com Jenis Media: Hiburan
Jakarta -
Aji Yusman pesinetron yang pernah bersinar di era 2000-an. Aktingnya bersama dengan Alyssa Soebandono, Gilbert Marciano, Nadia Vega, Rifky Balweel, dan Raya Kohandi dalam sinetron Inikah Rasanya digandrungi remaja pada masa itu.
Namun, kini kondisi perekonomian Aji Yusman yang berperan sebagai Aldy sedang tak baik-baik saja. Kondisi perekonomiannya tengah diuji seiring dengan ujian beruntun yang dialami keluarganya.
Berawal dari ibunda sakit akibat pecah pembuluh darah pada 2010, Aji Yusman mengikhlaskan 50 persen hasil jerih payahnya selama berkarier dipakai untuk pengobatan sang bunda.
"Kalau ditarik lagi ke belakang yang habis besar itu pas ibu sakit 2010. Ibu kena pecah pembuluh darah, sampai dioperasi dua kali, itu di rumah sakit swasta, kita tanpa asuransi dan BPJS itu selama 10 bulan. Sebanyak 50 persen yang saya hasilkan selama malang melintang berkarier, habisnya di situ," cerita Aji Yusman ditemui di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan.
"Kemudian di awal pandemi itu kita mengurus almarhum ayah yang kena kanker kulit stadium awal. Tidak pakai asuransi karena kita punya pengalaman dari sebelum-sebelumnya, jadi kita putuskan independen. Toh masih mampu, karena buat orang tua juga," lanjutnya.
Kondisi perekonomian Aji Yusman sempat membaik usai memutuskan hijrah tak lagi di dunia hiburan dia mendapat pekerjaan lain. Dirinya pun tak pernah menyangka akan mengalami titik kehidupan seperti sekarang.
Setelah sang ayah meninggal dengan kondisi perekonomian yang sudah apa adanya, Aji Yusman kembali berurusan dengan rumah sakit karena anak ketiganya mengalami masalah pencernaan sampai mengalami step.
Cobaan berlanjut saat kehamilan istri bermasalah. Janin yang sudah 6 bulan di kandungan meninggal dunia dan harus diangkat lewat caesar. Akan tetapi, Aji Yusman tak bisa segera membuat sang istri dioperasi karena tak ada biaya dan akhirnya memutuskan buka donasi.
"Saya juga manusia biasa, tidak terpikirkan akan hal ini," ucapnya.
Dalam unggahan Instagramnya, Aji Yusman mengaku dirinya tak memakai asuransi dan BPJS. Aji Yusman bukan tanpa alasan tak memakai BPJS dan asuransi.
"Kalau ada yang ngajak masuk asuransi untuk istri dan anak saya, saya menolak keras asuransi karena pandangan sendiri," jawabnya.
"Kalau harta saya habis, mungkin memang bukan hak saya di situ. Kalau nanti berpulang ke Allah ada harta lebih, itu berat tanggung jawabnya, kalau habis memang habis sudah," lanjut Aji Yusman.
Sedangkan untuk BPJS Aji Yusman pernah merasakan perbedaannya. Saat itu dirinya menggunakan fasilitas itu untuk sang kakek.
"Yang saya lihat, bedanya orang memakai BPJS dan independen itu jauh sekali penanganannya. Jadi, kalau ada orang yang berwenang, tolong kroscek sampai bawah. Memang pelayanannya bagus, tapi diterapkan nggak?" ungkapnya.
"Sangat butuh pertolongan saat itu kakek saya, saat kita memutuskan untuk independen langsung ditangani," kata Aji Yusman.
Untuk penanganan kandungan istri dan janin yang meninggal, Aji Yusman menggunakan dana pribadi.
"Istri independen untuk saat ini kita coba. Tapi kalau bisa diberikan fasilitas yang diberikan kesehatan yang difasilitasi oleh negara, kita ingin dipermudah. KTP istri saya itu mati, belum jadi E-KTP, jadi kita kebentur di situ. Mending kita gerak dulu sampai benar-benar habis," tegas Aji Yusman.
Simak Video "Elma Theana Sedih Ferry Irawan Jadi Tersangka KDRT"
[-]
(pus/tia)
Sentimen: negatif (100%)