KUALA LUMPUR – Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, harus bersusah payah mengalahkan wakil Prancis, Christo Popov/Toma Junior Popov, di babak pertama Malaysia Open 2023. Faja/Rian pun membeberkan penyebabnya.
Ya, Fajar/Rian tak bisa melewati dengan mudah laga perdananya di Malaysia Open 2022. Bertanding di Axiata Arena, Selasa 10 Januaru 2023, pasangan peringkat 1 dunia itu harus bermain rubber game untuk menyingkirkan Popov bersaudara dengan skor akhir 19-21, 21-16, dan 21-15.
BACA JUGA: Gregoria Mariska Ungkap Kunci Utama Permalukan He Bing Jao di 32 Besar Malaysia Open 2023
Fajar/Rian sudah harus bekerja keras sejak game pertama. Fajar mengaku melakoni laga dengan tidak mudah. Apalagi, dalam pertandingan tersebut dia sempat tiga kali kena service fault.
BACA JUGA: Menang di Laga Perdana Malaysia Open 2023, Yeremia Rambitan Senang Bukan Main
Hal itu dikarenakan Fajar dianggap melebihi batas ketinggian 115 cm. Dampak keputusan pengadil ini, konsentrasinya pun terganggu. Tiga kali servisnya juga nyangkut net setelahnya.
Follow Berita Okezone di Google News