Sentimen
Negatif (95%)
10 Jan 2023 : 15.50
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Depok

Tokoh Terkait

Pemerintah Kota Depok Segera Siapkan Konsep Penertiban Trotoar

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Metropolitan

10 Jan 2023 : 15.50
Pemerintah Kota Depok Segera Siapkan Konsep Penertiban Trotoar

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok tengah membuat draft konsep untuk menangani penertiban trotoar yang selama ini kerap dijadikan area parkir.

Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengatakan, pada awal tahun ini Pemerintah Kota Depok telah membuat draft konsep penanganan penertiban trotoar. Rencana pada minggu ini draf tersebut telah diminta Idris untuk segera dilakukan pembahasan.

“Draftnya sedang di konsep,” ujar Idris kepada Liputan6.com, Selasa (10/1/2023).

Idris menjelaskan, pada konsep tersebut berisikan penanganan penertiban menjaga trotoar tetap terpelihara dengan baik, khususnya pengendara motor dan mobil. Selain itu terdapat mekanisme yang harus ditaati kepada pemilik toko yang berada di trotoar jalan.

“Mereka harus mentaati garis sempadan bangunan,” jelas Idris.

Pemerintah Kota Depok akan menertibkan para pelanggar yang tidak mengindahkan garis sempadan bangunan, atau trotoar jalan. Hal itu dilakukan untuk menertibkan sehingga tidak ada lagi bangunan yang menggunakan trotoar.

“Akan kita lakukan tindakan penertiban, sebab kalau nggak begitu gak berjalan,” ucap Idris.

Idris mengungkapkan, sebagai solusi untuk mencegah trotoar dijadikan lahan parkir, Pemerintah Kota Depok akan membuat lahan parkir. Nantinya di sejumlah titik jalan Margonda akan disediakan kantong parkir kendaraan.

“Solusi yang kedua, kita akan membuat tempat kantong parkir di Margonda,” ungkap Idris.

Pembangunan trotoar Jalan Margonda Raya, Depok, Jawa Barat yang tidak diikuti dengan keberadaan akses jalan alternatif membuat siswa-siswi SDN Pondok Cina 1 kesulitan memasuki sekolah.

Sentimen: negatif (95.5%)