Sentimen
Positif (99%)
28 Des 2022 : 06.30
Informasi Tambahan

Grup Musik: BTS

Merasa Kurang Penggemar ABG, Rhoma Irama Bawakan Lagu Boyband BTS di HUT ke-28 Indosiar

28 Des 2022 : 06.30 Views 18

Tribunnews.com Tribunnews.com Jenis Media: Metropolitan

Merasa Kurang Penggemar ABG, Rhoma Irama Bawakan Lagu Boyband BTS di HUT ke-28 Indosiar


WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Raja Dangdut Indonesia, Rhoma Irama akan tampil dalam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-28 Indosiar.

Vice President Creative IEP, Iwan Mulyanto mengungkapkan, Rhoma Irama akan memberikan penampilan spesial dalam acara itu.

Pihaknya menantang pelantun 'Begadang' itu untuk menyanyikan lagu berbahasa Korea Selatan.

[embed]https://www.youtube.com/watch?v=pCBkPwuajMs[/embed]

"Kita tanya Pak Haji Rhoma sudah pernah belum bawain lagu Korea? Dia jawab, 'belum pernah sih'," kata Iwan Mulyanto di SCTV Tower, Jakarta Pusat, Selasa (27/12/2022).

Pihak Indosiar pun menanyakan judul lagu Korea yang diketahui oleh ayah Ridho Rhoma itu.

Lantas, Rhoma Irama menyebut boyband Bangtan Boys sebagai jawabannya.

Baca juga: Rhoma Irama Marah dan Kecewa Ridho Rhoma Kembali Ditangkap Polisi, Kini Tetap Menerima Sebagai Anak

Baca juga: Lebaran Bareng FORSA, Rhoma Irama: Artis Tanpa Fans Bukan Apa-Apa

"Kita bilang, 'Pak Haji tahu enggak boyband yang lagi happening siapa?', 'BTS', jawabnya. 'Nah tahu dari mana?', 'Cucu saya', jawabnya. Akhirnya dicarilah salah satu lagu yang nanti beliau nyanyikan," ujar Mulyanto.

Sebagai informasi, Rhoma Irama dijadwalkan tampil di hari kedua HUT ke-28 Indosiar pada Rabu (12/1/2023).

Tak hanya Rhoma Irama, sederet musisi juga akan meramaikan acara tersebut, seperti Agnez Mo, Rossa, Lesti Kejora, hingga King Nassar.

Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News

Sentimen: positif (99.8%)