Sentimen
Informasi Tambahan
Grup Musik: APRIL
Kab/Kota: Tanah Abang
Kasus: KKN
Tokoh Terkait
Film KKN di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni Diputar 29 Desember 2022, Tiket Hampir Sold Out
Tribunnews.com Jenis Media: Metropolitan
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Tiket nonton film KKN di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni terjual habis di sejumlah kota jelang pemutarannya di bioskop.
Film KKN di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni mulai tayang di bioskop, Kamis (29/12/2022).
Jelang akhir tahun 2022, Badarawuhi yang dimainkan Aulia Sarah akan kembali meneror pecinta film horor Indonesia di bioskop.
"Tiket nonton KKN di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni hampir SOLD OUT di beberapa kota," tulis Manoj Punjabi, CEO MD Pictures, di akun media sosialnya, Senin (26/12/2022).
"Apakah kamu salah satu yang sudah membeli tiketnya?" tulisnya melanjutkan.
Film horor yang diadaptasi dari sebuah utas Twitter karya Simpleman itu sempat viral di jagat maya.
Baca juga: Menteri BUMN Erick Thohir Tuliskan 10 Film Favorit, dari Ngeri-Ngeri Sedap hingga KKN di Desa Penari
Baca juga: Film Sewu Dino Digarap Kimo Stamboel, Manoj Punjabi Jamin Lebih Seram dari Film KKN di Desa Penari
Film KKN di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni ini disebut berbeda dari film sebelumnya, KKN di Desa Penari yang laris-manis di bioskop.
Durasi film KKN di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni ditambah 40 menit dan menjadi lebih lama dari film pertamanya.
"Ada yang menarik dan mengejutkan di akhir film," sebut Manoj Punjabi.
Menurutnya, film KKN di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni terasa seperti film baru.
"Ada surprise di akhir film KKN di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni, ditunggu saja di bioskop," ucap Manoj Punjabi.
Bagi Manoj Punjabi, membuat film KKN di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni seperti menggarap film baru.
Baca juga: Tissa Biani Kembali Perankan Nur di Film KKN di Desa Penari: Luwih Dowo Luwih Medeni, Apa Bedanya?
Baca juga: Perankan Widya, Adinda Thomas Semangat Syuting Film KKN di Desa Penari: Luwih Dowo Luwih Medeni
"Experience filmnya juga akan terasa baru dan membuat penonton semakin penasaran," kata Manoj Punjabi.
Di pemutaran film KKN di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni ini juga akan muncul penggalan cerita film Sewu Dino.
Film Sewu Dino akan tayang selama 12 menit di akhir film KKN di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni.
Tidak hanya kembali bertemu Badarawuhi, penonton film KKN di Desa Penari Luwih Dowo Luwih Medeni juga menikmati gerbang pembuka cekaman santet 1.000 hari di film Sewu Dino.
Film Sewu Dino disutradarai Kimo Stamboel dan dibintangi Mikha Tambayong, Rio Dewanto dan Marthino Lio.
Ada pula Karina Suwandi, Givina, Agla Artalidia, Gisellma Firmansyah, hingga Pritt Timothy di film Sewu Dino.
Sentimen: positif (96.6%)