Sentimen
Netral (40%)
26 Des 2022 : 03.05
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Parigi Moutong

Gempa 4,0 Magnitudo Guncang Sulteng

26 Des 2022 : 03.05 Views 1

Kumparan.com Kumparan.com Jenis Media: News

Gempa 4,0 Magnitudo Guncang Sulteng
Gempa 4,0 Magnitudo Guncang Sulteng
Ilustrasi gempa bumi. Foto: Inked Pixels/shutterstock

Gempa berkekuatan 4,0 magnitudo mengguncang Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah (Sulteng). BMKG melaporkan gempa terjadi pada Senin (26/12) pukul 02.26 WIB.

Gempa berada 67 kilometer barat daya dari Kabupaten Parigi Moutong. Pusat gempa berada di kedalaman 15 kilometer.

BMKG memberikan catatan parameter gempa dapat berubah dalam beberapa menit ke depan.

"Dalam beberapa menit pertama setelah gempa, parameter gempa dapat berubah dan boleh jadi belum akurat, kecuali telah dianalisis ulang seismolog," tulis BMKG di akun Twitternya.

Sebelumnya gempa berkekuatan 3,2 magnitudo juga terjadi di Sulteng, tepatnya berada di 106 kilometer barat laut Donggala. Gempa itu dilaporkan BMKG pada Senin (26/12) pukul 01.48 WIB.

Pusat gempa berada di kedalaman 10 kilometer.

Sentimen: netral (40%)