Sentimen
Tokoh Terkait
Zachary Levi Digantikan di Shazam? Ini Jawabannya
Detik.com Jenis Media: Hiburan
Hadirnya James Gunn dan Peter Safran membuat semua bintang DC was-was. Setelah Henry Cavill dan Dwayne Johnson yang 'dihilangkan' kini muncul kabar jika Zachary Levi juga diberhentikan dari Shazam.
Rumor ini pun membuat banyak fans mengamuk di media sosial. Mereka menyebutkan jika Levi adalah sosok yang sangat tepat untuk superhero tersebut dan tak ada lagi yang dianggap dapat memerankannya sebaik dia. Tak hanya itu saja, mereka juga mengatakan jika Zachary Levi dan James Gunn adalah teman dekat sehingga hal ini tak mungkin terjadi.
Menanggapi kehebohan tersebut Zachary Levi pun menegaskan agar tak perlu khawatir dan termakan oleh rumor palsu.
"Oh, aku sama sekali tak pernah percaya apa pun yang kau lihat di internet," tulisnya.
Dibintangi oleh Zachary Levi, Shazam! menuai sukses yang cukup besar setelah dirilis pada 2019. Mereka berhasil meraup keuntungan sebesar 366 juta USD di seluruh dunia sementara biaya syutingnya hanya mencapai 100 juta USD. Film keduanya bertajuk Shazam! Fury of the Gods juga akan dirilis pada 2023 mendatang.
Sementara itu James Gunn juga sempat menegaskan jika dirinya sadar jalan yang ditempuhnya akan sangat berat dan harus menghadapi amarah para fans.
"Kami sadar akan ada masa badai besar setelah kami mengambil tanggung jawab ini dan kami tahu jika kadang kami akan dihadapkan pada pilihan yang sulit dan tak bisa diterima dengan mudah, terutama setelah perpecahan yang terjadi sebelum kami (datang)," tulisnya.
Gunn pun menyebutkan jika dirinya sama sekali tak suka namanya dibawa-bawa atau dijelekan oleh para netizen ataupun pihak tak bertanggung jawab. Dan ia pun memastikan pilihannya tak akan berubah hanya karena luapan emosi fans.
Kemudian, ia juga berdalih jika semua keputusan yang dibuat sudah dipikirkan dengan matang dan untuk membuat DC menjadi lebih baik setelah 85 tahun hadir di industri hiburan.
Simak Video "Dwayne Johnson Beberkan Nasib 'Black Adam' di DC Universe James Gunn"
[-]
(ass/dar)
Sentimen: negatif (79.8%)