Serial Yellowstone, Perjuangan Keluarga Dutton Lindungi Tanah Leluhur
CNNindonesia.com Jenis Media: Hiburan
Di berbagai belahan dunia, perkara tanah memang tak mudah, terlebih yang telah diwariskan turun-temurun hingga beberapa generasi.
Hal itu terjadi Indonesia, tanah yang kaya. Perebutan hak tanah kerap terjadi tak hanya antarwilayah, tetapi juga sebagai bentuk perlawanan terhadap sebuah kekuatan, misalnya seperti warga Dayak Modang Lai di Kalimantan Timur, juga masyarakat ada Besipae di Nusa Tenggara Timur, dan konflik di Boven Digul, Papua.
Perjuangan mempertahankan tanah leluhur itu digambarkan pada serial Yellowstone. Dibintangi oleh Kevin Costner sebagai John Dutton, Yellowstone menyajikan permasalahan yang dihadapi salah satu keluarga pemilik area peternakan besar di AS, yang sampai menumpahkan darah.
Di zaman yang terus berkembang saat ini, tetap mempertahankan tradisi berupa mengelola area peternakan bukan hal gampang. Terlebih, ketika area itu sangat luas seperti Yellowstone Ranch. Para pebisnis real estat segera melihat peluang emas dan tak sabar mengolah emas itu.
Kapitalisme bukan satu-satunya lawan John selaku kepala keluarga Dutton. Dia juga harus menghadapi suku Indian penghuni Broken Rock Reservation, yang mengklaim bahwa tanah warisan Dutton dicuri dari mereka. Pada saat bersamaan, pemerintah setempat hanya berpangku tangan atas pertikaian itu, mereka tak kunjung memberi kepastian hukum terkait kepemilikan tanah.
John makin frustrasi karena dirinya sering bersilang pendapat dengan ketiga anaknya. Masing-masing dari mereka, yakni Jamie (diperankan Wes Bentley), Beth (Kelly Reilly), dan Kayce (Luke Grimes) memiliki karakter unik dan pandangan yang berbeda, termasuk soal Yellowstone Ranch.
Namun usai Jamie terbunuh dalam sebuah perebutan ternak, keluarga Dutton segera merapatkan diri, bersatu menghadapi orang-orang yang ingin menyingkirkan mereka dari Yellowstone. Yang ini pun bukan pekerjaan gampang, karena keluarga itu tiba-tiba harus mengatasi perbedaan yang sudah lama ada dan belajar saling memahami.
Di luar segala konflik, serial Yellowstone memuat beberapa pelajaran hidup. Sebut saja John Dutton, pria yang dipandang bak jagoan, cenderung dingin, jarang tersenyum. Di balik komunikasi yang tidak tersampaikan dengan baik, dia hanya ingin melindungi keluarganya.
Hal lain yang juga dapat dipetik dari serial Yellowstone yang tayang di aplikasi streaming Mola, adalah betapa segala keputusan memiliki risiko berkesinambungan, dan hal itu harus dipertanggung jawabkan. Lihat saja keluarga Dutton, keputusan yang sudah diambil belum tentu bisa mengeluarkan mereka dari konflik panas ini.
Selain itu, menarik pula menyimak penggambaran karakter utama dalam Yellowstone, misalnya Beth, anak perempuan keluarga Dutton yang lihai memanipulasi dan bisa jadi 'ganas' di pekerjaannya.
Memiliki menu intrik dan konspirasi dalam menu, perjuangan keluarga Dutton untuk keluar dari masalah tanpa menumpahkan lebih banyak darah turut diperindah dengan kilasan pesona tradisi Indian dan visual pemandangan yang menawan.
(rea/rea)Sentimen: negatif (94.1%)