Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Piala Dunia 2022
Tokoh Terkait
Theo Hernandez
Pedro
Toni Kroos
Ousmane Dembele
Piala Dunia 2022: Bruno Fernandes, Antoine Griezmann, Harry Kane Jadi Top Assist Terbanyak Sementara
Tribunnews.com Jenis Media: Metropolitan
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Timnas Argentina menghadapi Timnas Prancis di babak final Piala Dunia 2022 Qatar yang akan digelar di Stadion Lusal, Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB.
Pertandingan yang akan menyedot perhatian penyuka sepak bola di dunia itu akan dipimpin oleh wasit asal Polandia, Szymon Marciniak.
Jelang laga final yang akan menjadi akhir penyelenggaraan event sepak bola dunia empat tahunan itu, FIFA telah menyatat daftar pemain top assist.
Sejauh ini, ada tiga pemain yang tercatat sebagai pemain yang terbanyak memberikan umpan di Piala Dunia 2022.
Mereka itu adalah Bruno Fernandes, Antoine Griezmann, dan Harry Kane.
Tiga pemain tersebut telah memberikan tiga umpan selama Piala Dunia 2022.
Baca juga: Prediksi Kroasia vs Maroko, Sama Kuat Berebut Medali Perunggu Piala Dunia 2022
Baca juga: STATISTIK Prancis Hingga Babak Semifinal Piala Dunia 2022: 90 Kali Berupaya Cetak Gol
Baca juga: Zlatan Ibrahimovic: Lionel Messi Bakal Angkat Trofi Piala Dunia 2022, Itu Sudah Tertulis!
Berikut Daftar Top Assist di Piala Dunia 2022 Qatar
- Tiga Assist
Bruno Fernandes, Antoine Griezmann, Harry Kane
- Dua Assist
Jordi Alba, Diogo Dalot, Ousmane Dembele, Denzel Dumfries, Joao Felix, Phil Foden, Raphael Guerreiro, Theo Hernandez, Davy Klaassen, Kylian Mbappe, Lionel Messi, Mislav Orsic, Ivan Perisic, Christian Pulisic, Dusan Tadic, Vinicius Junior, Andrija Zivkovic
BERITA VIDEO: HASIL PIALA DUNIA 2022 PERANCIS VS MAROKO | Timnas Perancis Kubur Mimpi Singa Atlas ke Final
Daftar Top Assist Sepanjang Piala Dunia
Mereka Yang Mencatatkan Tiga Asis Atau Lebih dalam Satu Edisi Piala Dunia (1966-2018)
1966: Siegfried Held, Uwe Seeler (4), Antonio Simoes, Jose Torres (3)
1970: Pele (5), Tostao (4), Hristo Bonev, Reinhard Libuda, Gerd Muller, Rivellino (3)
1974: Robert Gadocha (5), Johan Cruyff, Dragan Dzajic, Uli Hoeness (3)
1978: Rob Rensenbrink, Rene van de Kerkhof (3)
1982: Pierre Littbarski (5), Zico (4)
1986: Diego Maradona (5), Igor Belanov (4), Dominique Rocheteau (4), Stephane Demol (3)
1990: Andreas Brehme, Jozef Chovanec, Lubo Moravcik (3)
1994: Thomas Hassler (5), Tomas Brolin (4), Gheorghe Hagi (4), Sergi (3)
1998: Dennis Bergkamp, Youri Djorkaeff, Tahar El-Khalej, Brian Laudrup, Ronaldo, Juan Sebastian Veron (3)
2002: Michael Ballack (4), David Beckham, Francisco De Pedro, Hasan Sas, Ronaldinho, Bernd Schneider, Christian Ziege (3)
2006: Francesco Totti (4), Luis Figo, Andrea Pirlo, Juan Roman Riquelme, Bastian Schweinsteiger (3)
2010: Kaka, Dirk Kuyt, Thomas Muller, Mesut Ozil, Bastian Schweinsteiger (3)
2014: Juan Cuadrado, Toni Kroos (4), Karim Benzema, Andre Schurrle (3)
2018: Tidak ada pemain yang membuat lebih dari dua asis.
Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News
Sentimen: positif (99.2%)