Sentimen
Negatif (66%)
15 Des 2022 : 12.00
Informasi Tambahan

Event: MotoGP

Soroti Rivalitas di MotoGP, Dani Perdrosa: Tak Bisa Dibuat-buat! : Okezone Sports

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Sport

15 Des 2022 : 12.00
Soroti Rivalitas di MotoGP, Dani Perdrosa: Tak Bisa Dibuat-buat! : Okezone Sports

MANTAN bintang MotoGP, Dani Pedrosa menyoroti rivalitas yang terjadi di MotoGP belakangan ini. Ia mengatakan jika persaingan di MotoGP tidak bisa dibuat-buat dan harus terjadi secara natural.

Seperti diketahui, para pencinta MotoGP menilai akhir-akhir ini para pembalap kelas utama tak memiliki persaingan panas yang terjadi di masa lalu. Padahal, hal tersebut menjadi bumbu penyedap yang menarik untuk disaksikan di balapan motor paling bergengsi di dunia itu.

Dani Pedrosa

Sebut saja Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo, yang bersaing memperebutkan gelar juara MotoGP dalam dua musim terakhir. Mereka bersahabat dan saling melontarkan pujian satu sama lain.

Tak ada rivalitas panas seperti yang terjadi pada Marc Marquez dengan Valentino Rossi, selama bertahun-tahun. Padahal, sang legenda asal Italia sudah pensiun sejak akhir musim 2021 lalu.

Kendati demikian, Dani Pedrosa mengatakan bahwa persaingan antar pembalap di MotoGP memang harus terjadi secara natural. Pria yang kini bertugas sebagai pembalap penguji KTM itu pun mencontohkan rivalitasnya dengan Jorge Lorenzo yang terjadi memang karena mereka tak suka satu sama lain sejak kecil.

“Anda tidak dapat menciptakan persaingan dari sesuatu yang tidak ada, itu harus menjadi sesuatu yang nyata. Saya tidak menyukai Lorenzo, dan dia tidak menyukai saya. Begitulah ceritanya, itu tidak bisa dipalsukan,” kata Dani Pedrosa dilansir dari Motosan, Kamis (15/12/2022).

“Jika para pembalap sekarang rukun, Anda tidak bisa berbuat apa-apa, Anda tidak bisa berpura-pura, kecuali suatu saat terjadi sesuatu,” tambahnya.

Dani Pedrosa

“Saingan saya selalu Jorge, sejak kami masih kecil, tapi saya juga memiliki (Casey) Stoner sebagai rival diam-diam. Casey adalah ancaman besar dan pada akhirnya dia berhasil menjadi Juara. Tapi yang benar-benar rival saya adalah Lorenzo dan juga Valentino Rossi serta Marc Marquez,” pungkas Dani Pedrosa.

Sentimen: negatif (66.3%)