Sentimen
Positif (66%)
12 Des 2022 : 19.52
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Yamaha, Ducati

Event: MotoGP

Curhat Fabio Quartararo, Belum Dapat Penjelasan dari Yamaha soal Penurunan Performa Mesin di MotoGP : Okezone Sports

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Sport

12 Des 2022 : 19.52
Curhat Fabio Quartararo, Belum Dapat Penjelasan dari Yamaha soal Penurunan Performa Mesin di MotoGP : Okezone Sports

ANDORRA – Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, curhat soal kondisi timnya di MotoGP. Dia mengaku belum mendapat penjelasan dari Yamaha soal penurunan performa mesin di MotoGP 2022, meski sudah ramai dikritik dan sorotan.

Sebagaimana diketahui, Quartararo sempat diunggulkan untuk menjadi juara MotoGP 2022. Pasalnya, El Diablo -julukan Fabio Quartararo- berhasil unggul 91 poin dari Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).

Fabio Quartararo

Meski sudah unggul jauh, pembalap asal Prancis itu gagal mempertahankan posisinya. Alhasil, Quartararo gagal mempertahankan gelar juara dunia, yang diambil oleh Bagnaia.

BACA JUGA: 6 Julukan sang Legenda Valentino Rossi di MotoGP, Nomor 1 Paling Tersohor!

Quartararo pun menyebut, salah satu penyebabnya gagal menjadi juara MotoGP 2022 adalah sektor mesin yang tak berkembang. Bahkan, mesin yang digunakan sudah tak mengalami pengembangan selama tiga tahun.

BACA JUGA: Cal Crutchlow soal Jadwal Padat yang Menanti Marc Marquez Dkk di MotoGP 2023: Mereka Tidak Terlalu Cerdas

Kabar baiknya, Yamaha sudah mengembangkan mesin baru untuk 2023. Dia pun mengaku senang. Hanya saja, performa mesin baru diketahui malah kembali seperti dapur pacu lama, saat dicoba di Sirkuit Valencia, dalam tes pascabalap MotoGP Valencia 2022.

Quartararo mengaku sebenarnya Yamaha selalu sanggup memberikan jawaban yang diminta. Hanya saja, pihak pabrikan asal Iwata, Jepang, tersebut masih tak memberi penjelasan.

“Mereka selalu jujur dan memberikan jawaban saat ada pertanyaan. Tetapi, mereka masih belum memberikan informasi mengenai apa yang terjadi pada uji coba di Valencia lalu,” kata Quartararo, dikutip dari Speedweek, Senin (12/12/2022).

Fabio Quartararo

Pembalap asal Prancis itu menyebut, sebenarnya motor Yamaha YZR-M1 sudah sedikit berkembang. Hanya saja, ada beberapa hal yang harus dikorbankan. Quartararo sendiri tidak yakin hal tersebut setimpal.

“Saya meminta mereka ribuan hal. Sejak 2019, kami sudah mengalami sedikit perkembangan. Tetapi, saya tidak tahu apakah yang kami korbankan sepadan dengan pekerjaan yang kami lakukan,” ujarnya.

Sentimen: positif (66.6%)