Sentimen
Informasi Tambahan
Hewan: Ular
Kab/Kota: Kemayoran
Tokoh Terkait
Apa Saja yang Dicari Partygoers di DWP 2022?
Detik.com Jenis Media: Hiburan
Djakarta Warehouse Project (DWP) 2022 hari ke-3 makin malam makin meriah. Para partygoers terus berdatangan meski telah memasuki tengah malam.
Secara jadwal, memang para penampil utama beraksi lebih malam. Seperti ZEDD yang naik panggung pada sekitar pukul 23.00 WIB.
detikHOT yang ada di lokasi acara, JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (11/12/2022) penasaran pada satu hal. Festival musik elektronik ini telah digelar sejak 2008 sampai sekarang, mengapa kemudian acara ini masih menarik untuk mereka?
Beberapa pengunjung yang kami temui mengemukakan beberapa alasan.
"Ke DWP itu lebih kayak seru-seruan bareng teman-teman. Jadi, siapa aja yang main, nggak masalah," kata seorang anak muda laki-laki bernama Febri yang datang dari Jakarta.
"Martin Garrix lah," jawab perempuan bernama Lucy. Terlihat dia dan beberapa temannya merias wajah mereka dengan make-up yang berkilau. Berjoget di antara ramainya penonton ZEDD.
DWP 2022 Hari Ketiga Foto: Iqbal Harahap/ detikHOTAlasan atas nama para penampil tentulah menjadi magnet utama. Di hari terakhir ini, selain ZEDD dan Garrix, ada juga W.W, Yellow Claw, Medeon yang juga memikat.
Bergeser ke panggung indoor, duo DJ kawakan Indonesia, Anton dan Hogi Wirjono sedang menjamu para tamu lewat konsep andalannya, Back in the Days. Menyajikan lagu-lagu pesta dengan lebih bernostalgia, seperti yang paling pamungkas, I Follow Rivers dan Jump Around.
Partygoers yang dihibur Anton dan Hogi kegirangan. Kacamata hitam tak lepas, tangan terbentang ke udara, pinggul dan kaki bergerak-gerak mengikuti irama. Semburan confeti dan asap, menambah meriah pesta.
"Mau joget!" Teriak Nico ketika ditanya oleh detikHOT apa yang ingin dicarinya di DWP.
"Cari jodoh, siapa tahu," celetuk temannya.
Apapun alasannya, sepertinya mereka semua menikmati tiga panggung DWP 2022 dengan puas. Bergantian hilir mudik, bergandengan tangan maupun membentuk 'ular naga'.
Simak Video "Akan Tetap Ada Penampilan Tari Adat Indonesia di DWP 2022"
[-]
(mif/tia)
Sentimen: positif (72.7%)