Sentimen
Positif (91%)
10 Des 2022 : 02.31
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Paris Saint-Germain

Event: Piala Dunia 2022

Grup Musik: iKON

Kab/Kota: Paris

Tokoh Terkait

Cetak gol lawan Kroasia, Neymar samai rekor gol Pele

Antaranews.com Antaranews.com Jenis Media: Bola

10 Des 2022 : 02.31
Cetak gol lawan Kroasia, Neymar samai rekor gol Pele
Jakarta (ANTARA) - Neymar menyamai rekor legenda Brazil, Pele dengan mencetak 77 gol bersama timnas setelah dia membawa negaranya unggul 1-0 atas Kroasia di perempat final Piala Dunia 2022 pada Jumat malam WIB.

Penyerang Paris Saint-Germain (PSG) itu menyamai catatan Pele sebagai pencetak gol terbanyak timnas Brazil, yang bertahan selama 51 tahun.

Menurut laporan Reuters, Pele saat ini dirawat di rumah sakit Sao Paulo karena kanker. Ikon sepak bola berusia 82 tahun itu mencetak gol terakhirnya untuk Brazil dalam pertandingan persahabatan melawan Austria pada tahun 1971.

Pele adalah satu-satunya pemain yang memenangkan Piala Dunia tiga kali, pada tahun 1958, 1962 dan 1970. Dia mencetak 77 gol dalam 92 pertandingan untuk negaranya.

Sementara itu, Neymar membutuhkan 124 pertandingan untuk menyamai rekor 77 gol miliki Pele.

. Kemenangan Brazil makan korban, Neymar cedera
. Casemiro dukung Rodrygo gantikan Neymar
 

Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Junaydi Suswanto
COPYRIGHT © ANTARA 2022

Sentimen: positif (91.4%)