Sentimen
Negatif (80%)
9 Des 2022 : 18.42
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Sleman, Solo

Rans Nusantara FC berbagi angka dengan Persikabo 1973

Antaranews.com Antaranews.com Jenis Media: Bola

9 Des 2022 : 18.42
Rans Nusantara FC berbagi angka dengan Persikabo 1973
Jakarta (ANTARA) - Rans Nusantara FC harus puas berbagi angka melawan Persikabo 1973 dengan skor 1-1 pada pekan ke-13 Liga 1 Indonesia di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat.

Pada pertandingan ini Persikabo sempat unggul lebih dulu melalui Bruno Dybal, akan tetapi Rans Nusantara FC mampu membalas berkat gol Septian Bagaskara, demikian catatan Liga Indonesia.

Hasil imbang ini membuat Rans Nusantara FC masih tertahan di peringkat ke-16 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan torehan 11 poin dari 13 laga, sedangkan Persikabo 1973 berada di posisi 7 dengan raihan 20 poin.

Pada babak pertama, Persikabo 1973 mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu namun belum ada peluang yang mereka dapatkan berbuah menjadi gol.

. Persikabo 1973 waspadai kebangkitan Rans Nusantara FC

Persikabo mampu unggul lebih dulu pada menit ke-31 ketika gelandang asal Brazil Bruno Dybal mencetak gol usai memanfaatkan kelengahan lini pertahanan Rans Nusantara FC sehingga skor berubah menjadi 1-0.

Dua menit sebelum babak pertama berakhir, Rans Nusantara mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah penyerang Septian Bagaskara mencetak gol usai menerima umpan dari Defri Rizki. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua, giliran Rans Nusantara FC yang mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan sempat mengancam melalui sundulan Victor Sallinas, akan tetapi bola masih belum menemui sasaran.

. Persis Solo pesta gol ke gawang Rans Nusantara FC
. Presiden RANS: Berat jika Liga 1 tak dilanjutkan pada November

Gustavo Tocantins hampir membawa Persikabo 1973 berbalik unggul, akan tetapi tendangannya masih membentur mistar gawang dan memantul keluar gawang Rans Nusantara FC.

Selanjutnya giliran Yandi Sofyan yang memberikan ancaman ke gawang Wawan Hendrawan, akan tetapi tendangannya masih melambung di atas mistar gawang Rans Nusantara FC.

Di sisa waktu babak kedua, Rans Nusantara FC lebih sering menekan, akan tetapi gagalnya memanfaatkan peluang yang ada membuat pertandingan berkesudahan dengan skor 1-1.

Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Teguh Handoko
COPYRIGHT © ANTARA 2022

Sentimen: negatif (80%)