Sentimen
Positif (97%)
3 Des 2022 : 17.21
Informasi Tambahan

Event: Piala Dunia 2022

Louis van Gaal: Amerika Serikat Salah Satu Tim Terbaik, tapi Bukan Berarti Tidak Bisa Kami Atasi

Tribunnews.com Tribunnews.com Jenis Media: Metropolitan

3 Des 2022 : 17.21
Louis van Gaal: Amerika Serikat Salah Satu Tim Terbaik, tapi Bukan Berarti Tidak Bisa Kami Atasi

WARTAKOTALIVE, JAKARTA - Pelatih Timnas Belanda Louis van Gaal menilai Amerika Serikat (AS) merupakan salah satu tim terbaik di Piala Dunia 2022.

Belanda bakal meladeni AS pada babak 16 besar Piala Dunia 2022, di Stadion Khalifa International, Sabtu (3/12/2022) malam ini mulai pukul 22.00 WIB.

"AS telah menunjukkan mereka memiliki tim yang luar biasa, saya bahkan akan mengatakan salah satu tim terbaik."

[embed]https://www.youtube.com/watch?v=r9NKWKUNEM0[/embed]

"Tim yang diatur dengan baik, tapi bukan sesuatu yang tidak dapat kami atasi."

Timnas AS, lanjut van Gaal, berkembang pesat dan memiliki banyak pemain di klub-klub top Eropa.

"Mereka adalah tim yang sangat energik, dengan pemain yang kuat secara fisik."

Baca juga: JADWAL Pertandingan Piala Dunia 2022 Sabtu 3 Desember dan Minggu Dini Hari: Laga Berat AS-Australia

"Mereka mempersulit lawan mana pun seperti yang Anda lihat dari hasil mereka,
tetapi kami akan melakukan semua yang kami bisa untuk mengalahkan mereka,” tutur van Gaal.

Sementara, Gregg Berhalter, Pelatih Timnas AS, bertekad ingin terus berprestasi dan mengharumkan nama negara, dengan melangkah jauh di Qatar.

“Kami merasa bertanggung jawab untuk menggunakan Piala Dunia ini, demi menciptakan momentum sepak bola di Amerika Serikat, dan itulah mengapa kami ingin terus maju."

Baca juga: DAFTAR Pencetak Gol dan Assist Piala Dunia 2022 Hingga 3 Desember: Breel Embolo Menyeruak

"Kami ingin terus berprestasi dan mengharumkan nama negara," paparnya.

Di sisi skuad, Christian Pulisic berpotensi tampil kembali, setelah mengalami cedera panggul saat mencetak gol kemenangan melawan Iran pada Selasa lalu.

“Kita akan melihatnya di lapangan latihan hari ini. Menurut saya itu terlihat cukup bagus, jadi kami harus melihatnya hari ini di lapangan untuk mendapatkan konfirmasi itu,“ ucap Berhalter. 

Berikut ini prediksi susunan pemain Belanda vs Amerika Serikat:

Belanda:

Sentimen: positif (97%)