MADRID – Bos MotoGP, Carmelo Ezpeleta, mengakui MotoGP tengah meniru metode yang dilakukan oleh F1. Ezpeleta pun membeberkan alasan ajang MotoGP akhirnya memilih meniru F1.
Belakangan ini pamor MotoGP disebut kalah jauh dari F1 GP. Para penggemar meninggalkan ajang tersebut dikarenakan beberapa faktor, salah satunya adalah pensiunnya beberapa pembalap terbaik, seperti Valentino Rossi.
Di sisi lain, F1 GP mampu memberikan tontonan yang semakin menarik bagi para penggemar. Yang paling diingat tentu F1 GP 2021, ada perebutan gelar yang dimenangkan secara dramatis oleh Max Verstappen (Red Bull Racing) atas Lewis Hamilton (Mercedes AMG Petronas).
Hal ini tentu membuat Dorna Sports, pemegang hak komersial MotoGP memutar otak. Ezpeleta, yang juga merupakan petinggi Dorna Sports, mengatakan MotoGP pelan-pelan meniru metode yang diterapkan F1 GP.
BACA JUGA: Alasan Kenapa MotoGP Sekarang Tidak Seru Dibanding Zamannya Valentino Rossi
“Semua yang dilakukan Stefano Domenicali (Bos F1 GP) dan yang bisa saya lakukan juga, saya lakukan. Ini akan sangat penting,” kata Ezpeleta, dikutip dari Paddock GP, Sabtu (3/12/2022).
BACA JUGA: Inikah Saatnya sang adik Valentino Rossi Bersinar di MotoGP 2023?
“Program baru ini akan memungkinkan penggemar untuk berinteraksi dengan pembalap. Kami bergerak, kami bekerja dengan tim,” sambungnya.
Meski tidak mempunyai aturan batas anggaran, Ezpeleta memastikan perkembangan yang dilakukan MotoGP menuju hal positif. Pria berusia 76 tahun itu menjanjikan, ketimpangan tim seperti yang terjadi pada masa lampau tidak terulang lagi.