Sentimen
Positif (96%)
21 Nov 2022 : 00.44

Jelang Final ATP Finals 2022: Casper Ruud Sanjung Pengalaman Novak Djokovic : Okezone Sports

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Sport

21 Nov 2022 : 00.44
Jelang Final ATP Finals 2022: Casper Ruud Sanjung Pengalaman Novak Djokovic : Okezone Sports

JELANG final ATP Finals 2022 antara Novak Djokovic vs Casper Ruud pada Senin (21/11/2022) dini hari pukul 01.00 WIB, kedua pemain sudah sangat siap merebut gelar juara. Akan tetapi, bagi Casper Ruud, bukan hal mudah mengalahkan Novak Djokovic, yang sudah memiliki segudang pengalaman.

Sekadar diketahui, Casper Ruud tampil mengesankan di babak semifinal pada Minggu 20 November 2022 silam. Bermain di Pala Alpitour, Turin, dia mengalahkan Andrey Rublev dengan skor 6-2 dan 6-4.

Casper Ruud

Penampilan tak kalah mengesankan juga ditunjukkan Novak Djokovic. Di semifinal, dia memenangkan dua tiebreak melawan Taylor Fritz hingga membuat skor menjadi 7-6 (7-5) dan 7-6 (8-6). Dia pun sukses merangkai final kedelapan kali dalam karir di ajang ini.

Petenis Serbia itu, memang memiliki catatan apik di turnamen ini dengan menjadi juara lima kali. Tetapi gelar terakhir didapatkan pada 2015, setelahnya, pencapaian terbaiknya hanya menjadi runner-up pada 2018 setelah dikalahkan Alexander Zverev di partai puncak.

Pertemuan dini hari nanti akan menjadi yang keempat bagi Casper Ruud dan Novak Djokovic di level teratas. Dari tiga pertemuan sebelumnya, Casper Ruud selalu kalah. Itu lah yang membuatnya menyanjung Novak Djokovic.

"Novak, di final, di lapangan keras dalam ruangan, di sini, adalah salah satu pemain terberat yang bisa Anda lawan dalam sejarah tenis," kata Casper Ruud dikutip laman Planet Sport.

"Saya tahu bahwa saya perlu menemukan sesuatu yang belum saya lakukan melawannya karena saya belum bisa mengalahkannya. Ini tidak akan mudah, jelas, tapi saya akan mencobanya untuk menang dengan permainan terbaik,” tandasnya.

Novak Djokovic

"Dia adalah pemain yang tidak memiliki banyak kelemahan sama sekali. Tapi dia manusia. Dia mengalami tahun yang hebat, tapi dia manusia. Dia kalah dua minggu lalu dari (Holger) Rune di final ucap unggulan ketiga itu.

"Saya yakin dia juga akan merasakan sedikit tekanan. Ada banyak hal yang dipertaruhkan,” lanjutnya

“Saya mungkin berada di depannya (dalam Peringkat ATP), tapi saya merasa seperti underdog. Dia telah memenangkan turnamen ini lima kali dan saya telah melihat semuanya di TV, betapa hebatnya dia bermain,” Casper Ruud.

Sentimen: positif (96.9%)